Arti Ungkapan Kambing Hitam Adalah ? Contoh Dalam Kalimat

ARTI KAMBING HITAM

Arti Kambing Hitam – Makna yang tersimpan dari arti ungkapan kambing hitam yang sering sekali diucapkan oleh masyarakat awam yaitu menunjukkan sebuah tuduhan kepada seorang individu mengenai perilaku yang tidak pernah dibuat olehnya.

Jadi seakan-akan seseorang tersebut melakukan kesalahan besar dan harus menanggung akibat dari perbuatannya. Dan pastinya merugikan bagi seseorang yang mendapatkan tuduhan tersebut.


Arti Dari Ungkapan Kambing Hitam

Arti Dari Ungkapan Kambing Hitam

Jadi Arti ungkapan kambing hitam berasal dari dua konsonan kata yaitu kambing dan hitam namun bukan menggambarkan tentang seekor kambing berwarna hitam.

Melainkan, ungkapan ini mendeskripsikan sebuah tuduhan yang diberikan oleh seseorang tersebut kepadanya karena alasan sebuah perbuatan yang tidak pernah dilakukan. Sehingga, seseorang yang mendapatkan tuduhan tersebut berusaha mencari pembelaan.

Baca Juga: Arti Ungkapan Panjang Mulut


Contoh Kalimat Yang Menggunakan Ungkapan Kambing Hitam

Contoh Kalimat Yang Menggunakan Ungkapan Kambing Hitam

Setelah mengetahui arti dari ungkapan kambing hitam tentunya dibutuhkan juga contoh kalimatnya, sehingga akan membuat semuanya jauh lebih jelas dan mudah dipahami. Berikut ini contoh kalimat yang menggunakan ungkapan kambing hitam didalam kehidupan sehari-hari:

Baca Juga: Arti Ungkapan Campur Tangan


1. “Rina Selalu Mencari Pembelaan Didepan Polisi, Karena Dirinya Telah Menjadi Kambing Hitam Oleh Sari”

Arti ungkapan kambing hitam pada kalimat tersebut adalah bahwa Rina bukan pelaku kejahatan seperti yang dituduhkan Polisi kepadanya. Namun karena dirinya telah mendapat tuduhan dari Sari bahwa Rina adalah pelaku kejahatan, maka Rina menjadi kambing hitam. Serta dirinya tidak bisa melakukan pembelaan diri karena bukti tentang dirinya tidak bersalah tidak lengkap.

2. “Jangan Pernah Menjadikan Orang Lain Sebagai Kambing Hitam Ketika Sedang Menghadapi Masalah”

Sedangkan Arti ungkapan kambing hitam yang tertulis pada kalimat tersebut mempunyai makna tersirat, jika menjadikan orang lain sebagai kambing hitam adalah sikap yang tidak terpuji. Semua itu karena sikap dan perbuatan tersebut akan merugikan orang yang mendapat tuduhan tersebut. Oleh karena itu, berusahalah menghadapi masalah dengan sendiri tanpa memberikan kesulitan bagi orang lain.

3. “Pak Andi Dijadikan Sebagai Kambing Hitam Dalam Masalah Korupsi Yang Menimpa Perusahaan Tempat Dirinya Bekerja”

  Arti Ungkapan Cuci Tangan Adalah ? Contoh Dalam Kalimat

Dari pernyataan di atas arti ungkapan kambing hitam yang dimaksud bahwa pak Andi sebagai karyawan yang bekerja di sebuah perusahaan, terpaksa mengalami beban berat akibat tuduhan yang diberikan pihak perusahaan. Di mana dirinya adalah pelaku korupsi yang menimpa perusahaan tersebut, ini menunjukkan perilaku tidak adil yang diterima Pak Andi.

Baca Juga: Arti Ungkapan Bersilat Lidah

4. “Akibat Penggelapan Dana Yang Menimpa Bank Tersebut, Bendahara Bank Dituduh Sebagai Kambing Hitam”

Ungkapan yang dimaksud dari kambing hitam yang digunakan pada kalimat tersebut adalah karena adanya peristiwa penggelapan dana yang dialami Bank tersebut. Semua itu karena merasa dirugikan, pihak Bank akhirnya membuat suatu tuduhan. Di mana mengatas namakan bendahara Bank sebagai pelaku dari terjadinya penggelapan dana tersebut. Walaupun perbuatan penggelapan dana tidak pernah dilakukan oleh Bendahara Bank.

5. “Lita Menjadi Kambing Hitam Di Sekolahnya, Akibat Tuduhan Dari Teman Sebangkunya Yang Mengatakan Dirinya Adalah Pencuri”

Makna yang terkandung dalam kata Kambing Hitam pada kalimat tersebut adalah bahwa Lita difitnah sebagai siswa yang mencuri barang milik temannya, walaupun bukan Lisa yang melakukan hal tersebut. Namun karena tidak ada bukti kuat yang dimiliki oleh Lita untuk meyakinkan jika dirinya tidak bersalah.

Nah, itulah contoh-contoh kalimat yang menggunakan arti ungkapan kambing hitam diharapkan dengan adanya penjelasan tersebut, mulai hari ini semakin mengetahui makna dari penggunaan ungkapan tersebut. Sehingga, tidak lagi ada kesalahan dalam penyebutannya. Di mana yang terpenting adalah jangan sampai menjadi seseorang yang melakukan perbuatan tercela tersebut. Selamat belajar!

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *