Pengertian Informasi – Kata “informasi” kerap kita dengar setiap hari, namun tahukah Anda apa pengertian informasi? Secara umum, informasi adalah sekumpulan data atau fakta yang telah diolah sedemikian rupa menjadi sesuatu yang lebih mudah dimengerti juga berguna bagi penerimanya.
Serta memiliki fungsi yang sangat penting, dengan adanya informasi maka pengetahuan seseorang akan menjadi lebih luas dalam sebuah sumber.
Pengertian Informasi Menurut Para Ahli
Istilah “informasi” diambil dari bahasa Perancis Kuno informacion yang berasal dari bahasa latin informationem yang memiliki arti konsep, ide atau garis besar. Sementara pengertian informasi menurut beberapa ahli berbeda-beda, diantaranya yaitu:
1. Raymond McLeod
Berpendapat bahwa informasi adalah suatu data yang telah diolah menjadi bentuk yang memiliki arti dan bermanfaat bagi si penerima dalam pengambilan keputusan untuk saat ini dan atau masa yang akan datang.
2. George R. Terry
Informasi merupakan suatu data penting yang memberikan pengetahuan yang bermanfaat bagi si penerima.
3. Gordon B. Davis
Menurut Gordon B. Davis, informasi adalah data yang sudah diolah menjadi suatu bentuk yang penting bagi penerimanya, juga memiliki nilai nyata yang dapat dirasakan dalam keputusan yang sekarang atau yang akan datang.
4. Robert G. Murdick
Menurutnya, informasi terdiri dari data yang telah diperoleh, diolah atau sebaliknya yang digunakan untuk tujuan penjelasan atau penerangan, uraian atau sebagai dasar untuk pembuatan ramalan atau sebuah keputusan.
5. Kusrini
Merupakan data yang telah diolah menjadi suatu bentuk yang lebih berarti bagi pengguna. Bermanfaat dalam pengambilan sebuah keputusan saat ini atau mendukung sumber informasi.
6. Jogiyanto HM
Pengertian informasi menurutnya adalah sebuah hasil dari suatu pengolahan data dalam bentuk yang lebih berguna bagi penerimanya. Menggambarkan kejadian-kejadian atau peristiwa yang nyata untuk dapat digunakan dalam pengambilan sebuah keputusan.
7. Azhar Susanto
Mengemukakan bahwa informasi merupakan hasil dari pengolahan data yang memberi arti juga manfaat bagi setiap penerimanya.
8. Lani Sidharta
Arti informasi menurut Lani Shidarta secara singkat adalah data yang disajikan di dalam bentuk yang berguna untuk dapat digunakan dalam mengambil atau membuat suatu keputusan.
Baca Juga: Pengertian Islam Adalah
Fungsi Informasi
Sebelum menyampaikan informasi, Anda sebaiknya memahami lebih dahulu fungsi dari informasi, agar apa yang Anda sampaikan bisa berguna bagi si pendengar. Setidaknya ada tujuh fungsi informasi, yakni sebagai berikut:
1. Sumber Pengetahuan Baru
Suatu informasi bisa dikatakan sebagai sumber pengetahuan baru karena dapat menambah wawasan si pendengar. Sebab bisa saja informasi yang baru didengar tersebut belum diketahui sebelumnya. Jadi setelah mengetahui informasi itu, Anda bisa mendapatkan sebuah pengetahuan baru.
2. Menghilangkan Keraguan
Kurangnya pengetahuan dan pemahaman tentang suatu hal seringkali dapat menimbulkan keraguan dan ketidakpastian. Misalkan saja, ketika Anda memiliki pemahan sendiri mengenai suatu hal namun Anda belum begitu yakin. Maka peran informasi diperlukan untuk mendukung pemahaman itu sehingga bisa menghilangkan keraguan terhadap pemahaman tersebut.
3. Media Hiburan
Jika sebelumnya pengertian informasi adalah suatu dorongan yang berguna dalam pengambilan keputusan. Di sisi lain, informasi juga dapat berfungsi sebagai media hiburan bagi masyarakat. Informasi tersebut bisa dikemas dengan bahasa yang ringan juga gambar yang menarik. Sehingga informasi yang diberikan dapat bersifat menghibur.
4. Sumber Berita
Sebuah informasi tentang hal tertentu dapat digunakan sebagai sumber berita untuk disiarkan kepada orang banyak. Contohnya seperti informasi mengenai sebuah acara yang bisa diperoleh dari berbagai media mulai dari televisi, radio, surat kabar hingga situs berita online.
5. Mempengaruhi Massa
Sebuah informasi secara tidak langsung dapat mempengaruhi si pendengar. Contohnya saja sebuah informasi mengenai suatu produk di berbagai media yang dapat membuat Anda tertarik untuk menggunakannya.
6. Sosialisasi Kebijakan
Ketika ada kebijakan baru dalam pemerintahan atau suatu bidang tertentu maka sosialisasi harus dilakukan untuk menyampaikan kebijakan. Informasi sendiri merupakan komponen penting dalam komunikasi antar pihak ini.
7. Menyatukan Pendapat
Dengan adanya informasi, Anda bisa menilai kembali apakah tiap-tiap pendapat yang dikemukakan di ruang publik sesuai dengan informasi dan fakta yang ada.
Baca Juga: Pengertian Politik Adalah
Jenis-Jenis Informasi
1. Informasi Berdasarkan Sifat
- Faktual: Informasi yang berupa fakta atau kenyataan yang kebenarannya dapat dibuktikan.
- Opini atau Konsep: Informasi dapat menjelaskan pendapat atau opini yang dikemukakan orang lain.
- Dekripsi: Informasi yang di dalamnya mengandung semua penjelasan tentang sesuatu secara terperinci.
2. Informasi Berdasarkan Kegunaan
- Informasi yang Menambah Pengetahuan: Sebuah informasi dapat menambah pengetahuan dengan berbagai hal baru yang belum diketahui sebelumnya seperti pendidikan dan kejadian-kejadian.
- Informasi yang Berdasarkan Penyajian: Informasi bisa disajikan dalam berbagai bentuk. Mulai dari berita, foto, artikel, esai, resensi, kolom, tajuk rencana dan lainnya.
Baca Juga: Pengertian PASAR Adalah
3. Informasi Berdasarkan Bidang Kehidupan
Merupakan informasi yang dibuat berdasarkan beberapa bidang kehidupan yang ada. Seperti pendidikan, kesehatan, olahraga, musik, budaya, iptek, gaya hidup dan sebagainya.
4. Informasi Berdasarkan Lokasi Kejadian
Adalah informasi yang dibuat berdasarkan lokasi dimana kejadian berlangsung. Dibagi menjadi dua bagian, yakni informasi dari dalam negeri dan informasi dari luar negeri.
Di era modern dengan kemajuan teknologi sekarang ini, mengakses informasi terupdate memang tidak sulit. Mencari pengertian informasi dan hal yang terkait juga berbagai hal baru yang dapat menambah pengetahuan juga menjadi hal yang mudah.