Contoh Surat Permohonan – Sekolah adalah salah satu contoh instansi yang akan terus berhubungan dengan surat permohonan. Para pendidik tenaga kependidikan khususnya bagian tata usaha bidang administrasi sebagai motor utama penggerak administrasi sekolah tentunya dituntut untuk memiliki wawasan yang luas dan mendalam tentang surat permohonan.
Selain itu, keberadaan contoh-contoh surat permohonan menjadi salah satu kebutuhan. Surat permohonan adalah surat yang berisikan permohonan atau permintaan sesuatu kepada pihak lain.
Biasanya surat permohonan dibuat atas dasar kebutuhan yang tidak dapat diselesaikan secara mandiri. Baik itu instansi, lembaga, komunitas, organisasi dan lainnya. Sekolah sebagai sebagai lembaga non profit, tentunya sangat membutuhkan pihak lain dalam menunjang pelaksanaan kegiatan sekolah.
Selain itu juga harus banyak menjalin kerjasama dengan semua pihak demi merealisasikan visi dan misi serta tujuan pendidikan pada umumnya. Berikut ini adalah beberapa contoh surat permohonan yang dapat dijadikan referensi dan acuan dalam membuat surat permohonan yang dibutuhkan:
1. Contoh Surat Permohonan Peminjaman Lokasi Kegiatan
YAYASAN BIMA NUANSA PERKASA
SMK KESEHATAN BIMA NUANSA PERKASA
TERAKREDITASI “A” (SANGAT BAIK)
NPSN : X7766ZZ Jalan Di Nuansa Perkasa No. 453 Kabupaten Ragajiwa Propinsi Indonesia x1x1x1x
Website : www.bimanuansa.sch.id email : smkkesbmp@smkbmb.sch.id
Ragajiwa, 02 Desember 2018
Nomor : 420/ 01/ SMK-KES/ BNP/ XII/ 2018
Lampiran : 1 berkas
Perihal : Permohonan Peminjaman Lokasi
Kepada
Yth. Komandan Distrik Ragajiwa
Di
Ragajiwa
Dengan Hormat,
Latihan Dasar Kepemimpinan (LDK) adalah sebuah pelatihan tingkat dasar yang berkaitan erat dengan pelatihan kepemimpinan (Leadership). Tujuannya adalah untuk membentuk pribadi yang memiliki jiwa kepemimpinan serta mampu membentuk organisasi yang efektif, efisien dan membawa perubahan positif bagi organisasi.
Sehubungan dengan hal tersebut diatas, maka SMK Kesehatan Bima Nuansa Perkasa memohon peminjaman Lokasi Latihan Pendidikan Militer Komandan Distrik Ragajiwa pada :
Hari/tanggal : Minggu, 13 Desember 2018
Pukul : 06.00 WIB s.d selesai
Jumlah Peserta : 164 Siswa
Demikianlah surat permohonan ini kami sampaikan, atas perhatian dan bantuannya kami ucapkan terima kasih.
Mengetahui,
Kepala Sekolah
Nama Kepala Sekolah
2. Contoh Surat Permohonan Peminjaman Lokasi Kegiatan 2
YAYASAN BIMA NUANSA PERKASA
SMK KESEHATAN BIMA NUANSA PERKASA
TERAKREDITASI “A” (SANGAT BAIK)
NPSN : X7766ZZ Jalan Di Nuansa Perkasa No. 453 Kabupaten Ragajiwa Propinsi Indonesia x1x1x1x
Website : www.bimanuansa.sch.id email : smkkesbmp@smkbmb.sch.id
Ragajiwa, 02 Desember 2018
Nomor : 420/ 01/ SMK-KES/ BNP/ XII/ 2018
Lampiran : 1 berkas
Perihal : Permohonan Peminjaman Lokasi
Kepada
Yth. Komandan Distrik Ragajiwa
Di
Ragajiwa
Dengan Hormat,
Menindaklanjuti Surat Yayasan Bima Nuansa Perkasa Nomor : 1034/Y-BIMA NUANSA PERKASA/RJA/XII/2018 Perihal Latihan Dasar Kepemimpinan (LDK) bersama antara SMK Kesehatan Bima Nuansa Perkasa dengan Fakultas Pendidikan Dokter Universitas Ragajiwa.
Maka SMK Kesehatan Bima Nuansa Perkasa memohon peminjaman Lokasi Latihan Pendidikan Militer Komandan Distrik Ragajiwa pada :
Hari : Sabtu s.d minggu
Tanggal : 12 s.d 13 Desember 2018
Jumlah Peserta : 520 Siswa
Demikianlah surat permohonan ini kami sampaikan, atas perhatian dan bantuannya kami ucapkan terima kasih.
Mengetahui,
Kepala Sekolah
Nama Kepala Sekolah
Tembusan :
- Yayasan Bima Nuansa Perkasa
- Universitas Ragajiwa
- Arsip
3. Contoh Surat Permohonan Peminjaman Alat
YAYASAN BIMA NUANSA PERKASA
SMK KESEHATAN BIMA NUANSA PERKASA
TERAKREDITASI “A” (SANGAT BAIK)
NPSN : X7766ZZ Jalan Di Nuansa Perkasa No. 453 Kabupaten Ragajiwa Propinsi Indonesia x1x1x1x
Website : www.bimanuansa.sch.id email : smkkesbmp@smkbmb.sch.id
Ragajiwa, 02 Desember 2018
Nomor : 420/ 01/ SMK-KES/ BNP/ XII/ 2018
Lampiran : 1 berkas
Perihal : Permohonan Peminjaman Alat
Kepada
Yth. Apotek Kembali Sehat Farma
Di
Ragajiwa
Dengan Hormat,
Sehubungan dengan akan dilaksanakannya kegiatan Ujian Kompetensi Keahlian (UKK) SMK Kesehatan Bima Nuansa Perkasa dan dalam rangka memenuhi standar kelayakan pelaksanaan kegiatan ujian kompetensi keahlian sesuai dengan ketentuan Instrumen Verifikasi Kelengkapan Alat Pengawas Dinas Pendidikan Kabupaten Ragajiwa. Maka dengan ini memohon peminjaman alat berupa :
- Timbangan Kasar 2 Buah
- Timbangan Halus 2 Buah
Adapun kegiatan akan dilaksanakan pada :
Hari : Senin s.d Kamis
Tanggal : 12 s.d 15 Desember 2018
Demikianlah surat permohonan peminjaman alat ini kami sampaikan, atas perhatian dan bantuannya kami ucapkan terima kasih.
Mengetahui,
Kepala Sekolah
Nama Kepala Sekolah
4. Contoh Surat Permohonan Izin Praktek Kerja Industri (PRAKERIN)
YAYASAN BIMA NUANSA PERKASA
SMK KESEHATAN BIMA NUANSA PERKASA
TERAKREDITASI “A” (SANGAT BAIK)
NPSN : X7766ZZ Jalan Di Nuansa Perkasa No. 453 Kabupaten Ragajiwa Propinsi Indonesia x1x1x1x
Website : www.bimanuansa.sch.id email : smkkesbmp@smkbmb.sch.id
Ragajiwa, 02 Desemb 2017
Nomor : 420/ 01/ SMK-KES/ BNP/ XII/ 2017
Lampiran : 1 berkas
Perihal : Permohonan Izin Prakerin
Kepada
Yth. Direktur RSUD Ragajiwa
Cq. Kepala Diklat
Di
Ragajiwa
Dengan Hormat,
Kurikulum Sekolah Menengah Kejuruan (SMK) dirancang untuk menyiapkan generasi muda yang terampil dan siap kerja. Demi mewujudkan hal tersebut, maka setiap tahunnya sekolah menengah kejuruan diwajibkan untuk memberikan gambaran nyata kepada siswa bagaimana industri itu bekerja.
Salah satunya adalah melalui kegiatan Praktek Kerja Industri di dunia usaha atau dunia industri yang telah terjalin kerjasama selama kurun waktu kurang lebih 3 (tiga) bulan.
Sehubungan dengan hal tersebut di atas, maka dengan ini kami mengajukan permohonan izin kepada direktur RSUD Ragajiwa berkenan membantu siswa SMK Kesehatan Bima Nuansa Perkasa yang namanya tercantum di dalam lampiran surat ini untuk melaksanakan PRAKERIN di Instansi/Perusahaan yang Bapak pimpin selama 3 (tiga) bulan yaitu pada tanggal 29 Januari 2018 sampai dengan 29 April 2018.
Demikian surat permohonan izin praktek kerja industri ini kami sampaikan, atas perhatiannya kami ucapkan terima kasih.
Hormat Kami,
Kepala Sekolah
Nama Kepala Sekolah
5. Contoh Surat Permohonan Kunjungan Industri
YAYASAN BIMA NUANSA PERKASA
SMK KESEHATAN BIMA NUANSA PERKASA
TERAKREDITASI “A” (SANGAT BAIK)
NPSN : X7766ZZ Jalan Di Nuansa Perkasa No. 453 Kabupaten Ragajiwa Propinsi Indonesia x1x1x1x
Website : www.bimanuansa.sch.id email : smkkesbmp@smkbmb.sch.id
Ragajiwa, 02 Desember 2018
Nomor : 420/ 01/ SMK-KES/ BNP/ XII/ 2018
Lampiran : 1 berkas
Perihal : Permohonan Kunjungan
Kepada
Yth. Direktur PT. Dyaja Raga Sentosa Farma
Di
Indonesia
Dengan Hormat,
Dalam rangka meningkatkan pemahaman siswa dan memberikan gambaran nyata mengenai profil serta kegiatan aktivitas sebuah perusahaan dan mengimplemtasikan realisasi program kerja SMK Kesehatan Bima Nuansa Perkara tentang Kunjungan industri (KI). Maka dengan ini SMK Kesehatan Bima Nuansa Perkasa mengajukan permohonan kunjungan industri pada :
Hari/tanggal : Senin, 28 Desember 2018
Pukul : 10.00 WIB s.d selesai
Jumlah peserta : 100 Siswa
Demikian surat permohonan izin kunjungan industri ini kami sampaikan, atas perhatian dan kerjasama bapak/ibu diucapkan terima kasih.
Hormat kami,
Kepala Sekolah
Nama Kepala Sekolah
6. Contoh Surat Permohonan Pengesahan Bursa Kerja Khusus
YAYASAN BIMA NUANSA PERKASA
SMK KESEHATAN BIMA NUANSA PERKASA
TERAKREDITASI “A” (SANGAT BAIK)
NPSN : X7766ZZ Jalan Di Nuansa Perkasa No. 453 Kabupaten Ragajiwa Propinsi Indonesia x1x1x1x
Website : www.bimanuansa.sch.id email : smkkesbmp@smkbmb.sch.id
Ragajiwa, 02 Desemb 2017
Nomor : 420/01/SMK-KES/BNP/XII/2017
Lampiran : 1 berkas
Perihal : Permohonan Pengesahan BKK
Kepada
Yth. Kepala Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi Kabupaten Ragajiwa
Cq. Kepala Diklat
Di
Ragajiwa
Dengan Hormat,
Kurikulum Sekolah Menengah Kejuruan dirancang untuk menciptakan lulusan yang terampil dan siap kerja sesuai dengan standar Dunia Usaha dan Dunia Industri (DUDI). Namun fakta yang terjadi dilapangan sungguh menyediakan, masih banyak lulusan SMK yang hanya menjadi pengangguran.
Dalam rangka mencegah hal tersebut, perlu badan khusus sekolah yang menanganinya. Bursa Kerja Khusus merupakan badan sekolah yang berfungsi sebagai mediator antara sekolah dengan dunia usaha dan dunia industri. Selain itu, keberadaan Bursa Kerja Khusus juga menjadi nilai tambah penilaian bagi sekolah SMK.
Sehubungan dengan hal tersebut diatas, maka SMK Kesehatan Bima Nuansa Perkasa dengan ini mengajukan permohonan pengesahan Bursa Kerja Khusus SMK Kesehatan Bima Nuansa Perkasa sebagai salah satu upaya membantu Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi dalam mengurangi pengangguran.
Demikian surat permohonan pengesahan bursa kerja khusus ini kami sampaikan, atas perhatiannya kami ucapkan terima kasih.
Hormat Kami,
Kepala Sekolah
Nama Kepala Sekolah
7. Contoh Surat Permohonan Menjadi Penguji
YAYASAN BIMA NUANSA PERKASA
SMK KESEHATAN BIMA NUANSA PERKASA
TERAKREDITASI “A” (SANGAT BAIK)
NPSN : X7766ZZ Jalan Di Nuansa Perkasa No. 453 Kabupaten Ragajiwa Propinsi Indonesia x1x1x1x
Website : www.bimanuansa.sch.id email : smkkesbmp@smkbmb.sch.id
Ragajiwa, 02 Desember 2018
Nomor : 420/ 01/ SMK-KES/ BNP/ XII/ 2018
Lampiran : 1 berkas
Perihal : Permohonan Penguji Eksternal
Kepada
Yth. Direktur RSUD Ragajiwa
Di
Ragajiwa
Dengan hormat,
Dalam rangka meningkatkan kualitas lulusan SMK Kesehatan Bima Nuansa Perkasa yang terampil dan siap kerja serta mengacu pada Prosedur Operasional Standar Ujian Kompetensi Keahlian (UKK) SMK Kesehatan Bina Marta Baturaja Program Keahlian Keperawatan Tahun Pelajaran 2017/2018 tentang penguji, bahwa penguji terdiri dari penguji Internal dan penguji Eksternal.
Terkait dengan hal tersebut maka kami mohon bantuan dan kerjasama bapak/ibu untuk berkenan menugaskan 2 (dua) orang staf / pegawai untuk menjadi penguji Eksternal Ujian Kompetensi Keahlian SMK Kesehatan Bima Nuansa Perkasa dengan persyaratan/kriteria sebagai berikut :
- Pendidikan minimal S1 Keperawatan Ners
- Berpengalaman bekerja minimal 2 (dua) tahun
Adapun Ujian Kompetensi Keahlian tersebut akan dilaksanakan pada :
Hari / Tanggal : Senin – Kamis / 12 – 15 Desember 2018
Pukul : 08.00 WIB s/d selesai
Tempat : Ruang Laboratorium Keperawatan SMK Kesehatan Bima Nuansa Perkasa
Materi Ujian : Pemeriksaan Tanda – Tanda Vital ( TTV / Vital Sign )
Demikian surat permohonan penguji eksternal ini kami sampaikan, atas kerjasamanya kami sampaikan terima kasih.
Baturaja, 02 Desember 2018
Kepala Sekolah
Nama Kepala Sekolah
Tembusan :
- Kepala Dinas Pendidikan Kab. OKU;
- Yayasan Bima Nuansa Perkasa;
- Arsip
8. Contoh Surat Permohonan Ujian Kompetensi
YAYASAN BIMA NUANSA PERKASA
SMK KESEHATAN BIMA NUANSA PERKASA
TERAKREDITASI “A” (SANGAT BAIK)
NPSN : X7766ZZ Jalan Di Nuansa Perkasa No. 453 Kabupaten Ragajiwa Propinsi Indonesia x1x1x1x
Website : www.bimanuansa.sch.id email : smkkesbmp@smkbmb.sch.id
Ragajiwa, 02 Desember 2018
Nomor : 420/ 01/ SMK-KES/ BNP/ XII/ 2018
Lampiran : 1 berkas
Perihal : Permohonan Ujian Kompetensi
Kepada
Yth. Lembaga Sertifikasi Profesi
Di
Ragajiwa
Dengan hormat,
Dengan ini kami mengajukan kerjasama kepada Lembaga Sertifikasi Profesi (LSP) Ragajiwa untuk :
- Melaksanakan Uji Sertifikasi Kompetensi (USK) bagi peserta didik dan lulusan di sekolah kami yang telah memenuhi persyaratan sebagaimana tercantum di skema sertifikasi Lembaga Sertifikasi Profesi Ragajiwa.
- Pembentukan Tempat Uji Kompetensi (TUK) di tempat sekolah kami.
Bersama ini pula kami lampirkan :
- Daftar calon peserta Uji Sertifikasi Kompetensi (USK) ;
- Daftar Panitia Ujian / Panitia TUK yang telah ditetapkan ;
- Surat pernyataan kesediaan untuk diverifikasi ;
Demikian Surat Pengajuan Kerjasama kami sampaikan untuk bisa ditindaklanjuti, dan atas perhatiannya kami ucapkan terima kasih.
Hormat Kami,
Kepala Sekolah
Nama Kepala Sekolah
9. Contoh Surat Permohonan Beasiswa Pendidikan
YAYASAN BIMA NUANSA PERKASA
SMK KESEHATAN BIMA NUANSA PERKASA
TERAKREDITASI “A” (SANGAT BAIK)
NPSN : X7766ZZ
Jalan Di Nuansa Perkasa No. 453 Kabupaten Ragajiwa Propinsi Indonesia x1x1x1x
Website : www.bimanuansa.sch.id email : smkkesbmp@smkbmb.sch.id
Ragajiwa, 02 Desember 2018
Nomor : 420/ 01/ SMK-KES/ BNP/ XII/ 2018
Lampiran : 1 berkas
Perihal : Permohonan Beasiswa Pendidikan
Kepada
Yth. Komandan Distrik Ragajiwa
Di
Ragajiwa
Dengan Hormat,
Salah satu misi SMK Kesehatan Bima Nuansa Perkasa adalah menghasilkan lulusan yang berkualitas dan memiliki integritas yang tinggi sesuai dengan kebutuhan dunia usaha dan dunia industri.
Demi mewujudkan hal tersebut, salah satu upaya yang dapat dilakukan adalah memberikan kesempatan pendidikan bagi siswa berprestasi namun terkendala biaya pendidikan.
Sehubungan dengan hal tersebut, maka SMK Kesehatan Bima Nuansa Perkasa maka dengan ini mengajukan beasiswa pendidikan terhadap siswa yang berprestasi namun tergolong sebagai keluarga kurang mampu. (Adapun rincian siswa terlampir)
Demikianlah surat permohonan ini kami sampaikan, atas perhatian dan bantuannya kami ucapkan terima kasih.
Mengetahui,
Kepala Sekolah
Nama Kepala Sekolah
10. Contoh Surat Permohonan Bantuan Sarana
YAYASAN BIMA NUANSA PERKASA
SMK KESEHATAN BIMA NUANSA PERKASA
TERAKREDITASI “A” (SANGAT BAIK)
NPSN : X7766ZZ Jalan Di Nuansa Perkasa No. 453 Kabupaten Ragajiwa Propinsi Indonesia x1x1x1x
Website : www.bimanuansa.sch.id email : smkkesbmp@smkbmb.sch.id
Ragajiwa, 02 Desember 2018
Nomor : 420/ 01/ SMK-KES/ BNP/ XII/ 2018
Lampiran : 1 berkas
Perihal : Permohonan Bantuan Semen
Kepada
Yth. Direktur PT. Dyaja Raga Semen Sentosa
Di
Ragajiwa
Dengan Hormat,
Dalam rangka meningkatkan mutu dan kualitas peserta didik SMK Kesehatan Bima Nuansa Perkasa adalah dengan cara memberikan kesempatan kepada peserta didik untuk mengembangkan bakat serta minatnya, dan salah satu faktor pendukung adalah dengan cara memberikan sarana dan prasarana yang memadai.
Sehubungan dengan hal tersebut diatas, maka dengan ini kami mengajukan permohonan bantuan semen untuk pembangunan lapangan olahraga.
Sebagai bahan pertimbangan, berikut kami lampirkan :
- Proposal
- Profil Sekolah
- Rencana Pembangunan
- Foto Gedung
- Foto Kegiatan Olahraga Siswa
Demikian proposal permohonan bantuan ini kami sampaikan, atas perhatian dan bantuan bapak/ibu kami ucapkan terima kasih.
Hormat Kami,
Kepala Sekolah
Nama Kepala Sekolah
11. Contoh Surat Permohonan Bantuan Pengadaan Ruang Kelas Baru
YAYASAN BIMA NUANSA PERKASA
SMK KESEHATAN BIMA NUANSA PERKASA
TERAKREDITASI “A” (SANGAT BAIK”
NPSN : X7766ZZ Jalan Di Nuansa Perkasa No. 453 Kabupaten Ragajiwa Propinsi Indonesia x1x1x1x
Website : www.bimanuansa.sch.id email : smkkesbmp@smkbmb.sch.id
Ragajiwa, 02 Desember 2018
Nomor : 420/ 01/ SMK-KES/ BNP/ XII/ 2018
Lampiran : 1 (satu) berkas
Perihal : Permohonan Bantuan Pengadaan RKB
Dan Bantuan Rehabilitasi Ruang Kelas
Kepada
Yth. Dinas Pendidikan Propinsi Ragajiwa
Cq. Kepala Bidang SMK
di
Ragajiwa
Dengan hormat,
Permasalahan atas pendidikan yang dihadapi bangsa Indonesia saat ini adalah rendahnya mutu pendidikan pada setiap jenjang dan satuan pendidikan. Salah satu faktor utamanya adalah sarana dan prasarana yang kurang dan tidak memadai.
Sehubungan dengan hal tersebut, maka dengan ini kami mengajukan permohonan Bantuan Pengadaan Ruang Kelas Baru (RKB) dan Bantuan Rehabilitasi Ruang Kelas Tahun Anggaran 2018,
- Nama Sekolah : SMK Kesehatan Bima Nuansa Perkasa
- Nomor Pokok Standar Nasional :1x1x1x1x1x
- Alamat Sekolah : Jalan Di Nuansa Perkasa No. 453 Kabupaten Ragajiwa Propinsi Indonesia x1x1x1x
Adapun Data Usulan Pengadaan Ruang Kelas Baru dan Rehabilitasi adalah sebagai berikut :
- Pengadaan Bantuan RKB : 3 (tiga) lokal;
- Bantuan Rehabilitasi Ruang Kelas : 2 (dua) lokal
Sebagai bahan pertimbangan, bersama ini kami lampirkan :
- Proposal Pengajuan Bantuan Pengadaan RKB.
- Profil Sekolah.
- PC Sertifikat Tanah/Akta Wakaf.
- Photocopy Lahan Siap Bangun.
- Photocopy Ruang Kelas Yang Akan Di Rehabilitasi.
Demikian permohonan ini kami sampaikan, atas segala perhatian dan terkabulnya bantuan yang diberikan kami ucapkan terima kasih.
Hormat kami,
Kepala Sekolah
Nama Kepala Sekolah
12. Contoh Surat Permohonan Menjadi Narasumber
YAYASAN BIMA NUANSA PERKASA
SMK KESEHATAN BIMA NUANSA PERKASA
TERAKREDITASI “A” (SANGAT BAIK)
NPSN : X7766ZZ Jalan Di Nuansa Perkasa No. 453 Kabupaten Ragajiwa Propinsi Indonesia x1x1x1x
Website : www.bimanuansa.sch.id email : smkkesbmp@smkbmb.sch.id
Ragajiwa, 02 Desember 2018
Nomor : 420/01/SMK-KES/BNP/XII/2018
Lampiran : 1 berkas
Perihal : Permohonan Narasumber
Kepada
Yth. Prof. DR. Siapa Saja
di
Ragajiwa
Dalam rangka meningkatkan mental, kemampuan dan keterampilan siswa SMK Kesehatan Bima Nuansa Perkasa tentang kemampuan berbicara didepan umum (Public Speaking) dan kepenulisan, maka akan diadakan pelatihan Public Speaking dan kepenulisan.
Sehubungan dengan hal tersebut diatas, maka dengan ini SMK Kesehatan Bima Nuansa Perkasa memohon kepada Bapak Prof. Dr. Siapa Saja untuk menjadi narasumber (Pemateri) pada kegiatan tersebut. Adapun kegiatan tersebut dilaksanakan pada:
Hari/Tanggal : Rabu 19 Desember 201
Pukul : 08.30 – 13.00 WIB
Tempat : SMK Kesehatan Bima Nuansa Perkasa
Materi : Ayo Berani Bicara
Demikian surat Permohonan menjadi narasumber ini kami buat, atas perhatian dan kerja samanya kami ucapkan terima kasih
Hormat kami
Kepala Sekolah
Nama Kepala Sekolah
13. Contoh Surat Permohonan Rekomendasi Kegiatan
PALANG MERAH REMAJA UNIT SMK KESEHATAN BIMA NUANSA PERKASA
Jalan Di Nuansa Perkasa No. 453 Kabupaten Ragajiwa Propinsi Indonesia x1x1x1x
Nomor : 01/ PMR/ SMK-KES/ BNP/ XII/ 2018
Lampiran : 1 berkas
Perihal : Permohonan Rekomendasi
Kepada
Yth. Ketua Palang Merah Kabupaten Ragajiwa
Di
Ragajiwa
Dengan Hormat,
Salam Satu Jiwa
Palang Merah Remaja yang merupakan wadah bagi Palang Merah Indonesia untuk melakukan pembinaan relawan muda sehingga tercipta Relawan Palang Merah Indonesia yang mampu menjalankan tugas-tugas kemanusiaan dan menjamin kesinambungan organisasi. Salah satu bentuk pembinaan yang dapat dilakukan adalah dengan melalui perlombaan.
Sehubungan dengan hal tersebut diatas, maka Palang Merah Remaja Unit SMK Kesehatan Bima Nuansa Perkasa akan mengadakan kegiatan Persembahan Gelar Lomba Palang Merah Remaja (PERGELOPAMERE) Tingkat Madya dan Wira Se-Ragajiwa pada :
Hari/tanggal : Minggu, 02 Desember 2018
Pukul : 06.30 WIB s.d selesai
Tempat : SMK Kesehatan Bima Nuansa Perkasa
Maka dengan ini kami memohon izin rekomendasi pelaksanaan kegiatan tersebut.
Demikian surat permohonan rekomendasi ini disampaikan, atas perhatian dan kerjasama bapak kami ucapkan terima kasih.
Ragajiwa, 01 Desember 2018
Ketua Pelaksana Sekretaris Pelaksana
Irfan Hakim
Waka Kesiswaan Pembina PMR
Syahputra Reza
Mengetahui,
Kepala Sekolah
Dimas
14. Contoh Surat Permohonan Menjadi Pembina Upacara
PALANG MERAH REMAJA UNIT SMK KESEHATAN BIMA NUANSA PERKASA
Jalan Di Nuansa Perkasa No. 453 Kabupaten Ragajiwa Propinsi Indonesia x1x1x1x
Nomor : 01/ PMR/ SMK-KES/ BNP/ XII/ 2018
Lampiran : 1 berkas
Perihal : Permohonan Menjadi Pembina Upacara
Kepada
Yth. Ketua Palang Merah Kabupaten Ragajiwa
Di
Ragajiwa
Dengan Hormat,
Salam Satu Jiwa
Palang Merah Remaja yang merupakan wadah bagi Palang Merah Indonesia untuk melakukan pembinaan relawan muda sehingga tercipta Relawan Palang Merah Indonesia yang mampu menjalankan tugas-tugas kemanusiaan dan menjamin kesinambungan organisasi. Salah satu bentuk pembinaan yang dapat dilakukan adalah dengan melalui perlombaan.
Sehubungan dengan hal tersebut diatas, maka Palang Merah Remaja Unit SMK Kesehatan Bima Nuansa Perkasa akan mengadakan kegiatan Persembahan Gelar Lomba Palang Merah Remaja (PERGELOPAMERE) Tingkat Madya dan Wira Se-Ragajiwa pada :
Hari/tanggal : Minggu, 02 Desember 2018
Pukul : 06.30 WIB s.d selesai
Tempat : SMK Kesehatan Bima Nuansa Perkasa
Maka dengan ini kami memohon kepada ketua Palang Merah Indonesia Kabupaten Ragajiwa untuk menjadi pembina upacara pembukaan pada acara tersebut.
Demikian surat permohonan rekomendasi ini disampaikan, atas perhatian dan kerjasama bapak kami ucapkan terima kasih.
Ragajiwa, 01 Desember 2018
Ketua Pelaksana Sekretaris Pelaksana
Nama Ketua Pelaksana Nama Sekretaris Pelaksana
Waka Kesiswaan Pembina PMR
Nama Waka Kesiswaan Nama Pembina PMR
Mengetahui,
Kepala Sekolah
Nama Kepala Sekolah
15. Contoh Surat Permohonan Rekomendasi Kegiatan 2
PALANG MERAH REMAJA UNIT SMK KESEHATAN BIMA NUANSA PERKASA
Jalan Di Nuansa Perkasa No. 453 Kabupaten Ragajiwa Propinsi Indonesia x1x1x1x
Nomor : 01/ PMR/ SMK-KES/ BNP/ XII/ 2018
Lampiran : 1 berkas
Perihal : Permohonan Rekomendasi
Kepada
Yth. Kepala Dinas Pendidikan Ragajiwa
Di
Ragajiwa
Dengan Hormat,
Sehubungan dengan akan dilaksanakannya kegiatan Persembahan Gelar Lomba Palang Merah Remaja (PERGELOPAMERE) PMR Unit SMK Kesehatan Bima Nuansa Perkasa Tingkat Madya dan Wira Se-Ragajiwa pada :
Hari/tanggal : Minggu, 02 Desember 2018
Pukul : 06.30 WIB s.d selesai
Tempat : SMK Kesehatan Bima Nuansa Perkasa
Maka dengan ini kami Palang Merah Remaja Unit SMK Kesehatan Bima Nuansa Perkasa dengan ini memohon izin rekomendasi kegiatan tersebut.
Demikian surat permohonan rekomendasi ini disampaikan, atas perhatian dan kerjasama bapak kami ucapkan terima kasih.
Ragajiwa, 01 Desember 2018
Ketua Pelaksana Sekretaris Pelaksana
Nama Ketua Pelaksana Nama Sekretaris Pelaksana
Waka Kesiswaan Pembina PMR
Nama Waka Kesiswaan Nama Pembina PMR
Mengetahui,
Kepala Sekolah
Nama Kepala Sekolah
16. Contoh Surat Permohonan Bantuan Dana
PALANG MERAH REMAJA UNIT SMK KESEHATAN BIMA NUANSA PERKASA
Jalan Di Nuansa Perkasa No. 453 Kabupaten Ragajiwa Propinsi Indonesia x1x1x1x
Nomor : 01/ PMR/ SMK-KES/ BNP/XII/ 2018
Lampiran : 1 berkas
Perihal : Permohonan Rekomendasi
Kepada
Yth. Kepala Dinas Pendidikan Ragajiwa
Di
Ragajiwa
Dengan Hormat,
Kemajuan teknologi dan tantangan global yang semakin ketat membuat persaingan semakin sengit. Pendidikan sebagai tonggak utama dalam menciptakan generasi muda yang siap bersaing, tentunya membutuhkan upaya yang berkesinambungan.
Salah satu sarana dalam rangka meningkatkan mental, kemampuan dan keterampilan generasi muda adalah dengan mengikuti perlombaan atau menjadi pelaksana kegiatan lomba.
Mengadakan sebuah perlombaan tentunya membutuhkan dana yang tidak sedikit. Perlu dukungan semua pihak agar sebuah kegiatan perlombaan dapat berjalan dengan baik dan lancar.
Sehubungan dengan hal tersebut diatas, maka Palang Merah Remaja SMK Kesehatan Bima Nuansa Perkasa akan melaksanakan kegiatan Persembahan Gelar Lomba Palang Merah Remaja (PERGELOPAMERE) Tingkat Madya dan Wira Se-Ragajiwa pada :
Hari/tanggal : Minggu, 02 Desember 2018
Pukul : 06.30 WIB s.d selesai
Tempat : SMK Kesehatan Bima Nuansa Perkasa
Maka dengan ini kami mengajukan permohonan bantuan dana agar kegiatan dapat berjalan dengan baik dan lancar.
Demikian surat permohonan bantuan dana ini disampaikan, atas perhatian dan kerjasamanya kami ucapkan terima kasih.
Ragajiwa, 01 Desember 2018
Ketua Pelaksana Sekretaris Pelaksana
Nama Ketua Pelaksana Nama Sekretaris Pelaksana
Waka Kesiswaan Pembina PMR
Nama Waka Kesiswaan Nama Pembina PMR
Mengetahui,
Kepala Sekolah
Nama Kepala Sekolah
17. Contoh Surat Permohonan Menjadi Juri
PALANG MERAH REMAJA UNIT SMK KESEHATAN BIMA NUANSA PERKASA
Jalan Di Nuansa Perkasa No. 453 Kabupaten Ragajiwa Propinsi Indonesia x1x1x1x
Nomor : 01/ PMR/ SMK-KES/ BNP/ XII/ 2018
Lampiran : 1 berkas
Perihal : Permohonan Menjadi Juri
Kepada
Yth. Kakak Relawan Palang Merah Indonesia Kabupaten Ragajiwa
Di
Ragajiwa
Dengan Hormat,
Salam Satu Jiwa
Sehubungan dengan akan dilaksanakannya kegiatan Persembahan Gelar Lomba Palang Merah Remaja (PERGELOPAMERE) Palang Merah Remaja Unit SMK Kesehatan Bima Nuansa Perkasa Tingkat Madya dan Wira Se-Ragajiwa dan dalam rangka menciptakan perlombaan yang transparan serta berkualitas.
Maka dengan ini memohon kepada kakak relawan Palang Indonesia Kabupaten Ragajiwa untuk menjadi juri pada kegiatan tersebut. Adapun kegiatan akan dilaksanakan pada :
Hari/tanggal : Minggu, 02 Desember 2018
Pukul : 06.30 WIB s.d selesai
Tempat : SMK Kesehatan Bima Nuansa Perkasa
Demikian surat permohonan menjadi juri ini disampaikan, atas perhatian dan kerjasamanya kami ucapkan terima kasih.
Ragajiwa, 01 Desember 2018
Ketua Pelaksana Sekretaris Pelaksana
Nama Ketua Pelaksana Nama Sekretaris Pelaksana
Waka Kesiswaan Pembina PMR
Nama Waka Kesiswaan Nama Pembina PMR
Mengetahui,
Kepala Sekolah
Nama Kepala Sekolah
18. Contoh Surat Permohonan Keikutsertaan Lomba
PALANG MERAH REMAJA UNIT SMK KESEHATAN BIMA NUANSA PERKASA
Jalan Di Nuansa Perkasa No. 453 Kabupaten Ragajiwa Propinsi Indonesia x1x1x1x
Nomor : 01/ PMR / SMK-KES / BNP/ XII/ 2018
Lampiran : 2 berkas
Perihal : Permohonan Keikutsertaan Lomba
Kepada
Yth. Kepala SMK Kesehatan Bima Nuansa Perkasa
Di
Ragajiwa
Dengan Hormat,
Menindaklanjuti Surat Undangan Panpel LOPETADA (Lomba Pertolongan Pertama dan Pembuatan Tandu Darurat) Palang Merah Remaja Tingkat Madya dan Wira Se-Ragajiwa SMK Negeri 3 Ragajiwa Nomor 007/Pan-LOPETADA/PMR/XII/2018 Perihal Undangan Perlombaan pada 12 Desember 2018, maka dengan ini Palang Merah Remaja Unit SMK Kesehatan Bima Nuansa Perkasa mengajukan permohonan untuk mengikuti kegiatan tersebut.
Sebagai bahan pertimbangan dengan ini kami lampirkan
- Proposal Kegiatan Lomba
- Foto Latihan Siswa
Demikian surat permohonan keikutsertaan lomba ini disampaikan, atas perhatian dan kerjasamanya kami ucapkan terima kasih.
Ragajiwa, 01 Desember 2018
Ketua PMR Sekretaris PMR
Nama Ketua Nama Sekretaris
Mengetahui,
Waka Kesiswaan Pembina PMR
Nama Waka Kesiswaan Nama Pembina PMR
Demikianlah beberapa contoh surat permohonan yang dapat dijadikan sebagai referensi untuk beberapa kegiatan khususnya kegiatan pendidikan. Namun harus tetap menyesuaikan dengan tata aturan atau kebijakan yang ada pada instansi atau lembaga yang ada.