Arti Ungkapan Mata Keranjang Adalah ? Contoh Dalam Kalimat

ARTI MATA KERANJANG

Arti Mata Keranjang – Ungkapan adalah gabungan dari beberapa kata yang akan membentuk makna baru. Artinya ungkapan ini ketika telah menyatu tidak akan memiliki makna seperti kata dasarnya.

Ungkapan disebut juga sebagai Idiom yang berasal dari kata dasar Idios menurut bahasa yunani yang berarti khusus. Dalam bahasa Indonesia tentu terdapat banyak sekali jenis ungkapan. Salah satunya adalah arti ungkapan mata keranjang.


Arti Ungkapan Mata Keranjang

Arti Ungkapan Mata Keranjang

secara denotasi mata keranjang berasal dari kata mata yaitu indera untuk melihat, sedangkan keranjang yang berarti bakul besar untuk membawa barang bawaan. Tetapi secara ungkapan mata keranjang memiliki makna yang jauh berbeda. Menurut KBBI yaitu sifat selalu merasa birahi apabila melihat lawan jenisnya, sangat suka pada perempuan.

Kalimat ungkapan mata keranjang ini biasa diberikan kepada pria yang mudah tertarik melihat perempuan lain, sekalipun sudah memiliki pasangan. Jadi arti ungkapan mata keranjang ini pandangan yang terus menampung penglihatanya kepada lawan. Untuk lebih jelasnya perhatikanlah contoh Kalimat Ungkapan Mata Keranjang di bawah ini:

  • Rio merupakan mahasiswa mata keranjang di kampusnya
  • Santi bercerita kepada temannya kalau pasangan nya itu pria bermata keranjang
  • Ani tak segan segan memutuskan pasangan nya yang bermata keranjang itu
  • Dewi sahabatku bercerita memiliki salah satu mantan pasangan yang bermata keranjang
  • Dewa teman di kantorku adalah pria bermata keranjang meski telah memiliki istri

Baca Juga: Arti Ungkapan Kuda Hitam


Asal Usul Ungkapan Mata Keranjang

Asal Usul Ungkapan Mata Keranjang

Pada tahun 1940an kata ini bermula muncul dari noni belanda. Yang sedang meluangkan waktu sambil berolahraga di batavia (Jakarta). Asal mulanya kata ini hanya lah guyonan semata yang dikeluarkan oleh noni belanda kepada pemuda pribumi yang melirik noni belanda tersebut. Maka muncullah ungkapan mata keranjang tersebut pada tahun 1940an .

Asal usul lain juga mengatakan ungkapan ini berasal dari sastra melayu ,yang diungkapkan dalam tulisan arab gundul tanpa syakal sehingga sulit untuk dipahami . Mata keranjang di tulis dengan huruf alif dan ta yang berati mata. Sedangkan kaf beserta ra kemudian ditambah jim dan ain yang dibaca ke ranjang. Sehingga kata menjadi menyambung dan jamak dan terbentuk ungkapan mata keranjang.

Makna sebenarnya dari istilah ini yaitu adalah ungkapan untuk seorang laki-laki atau wanita yang begitu terpesonanya melihat lawan jenis, laki-laki tersebut mengalihkan pikirannya dengan mengarah menuju “ke ranjang”. Itulah asal usul ungkapan tersebut.

Baca Juga: Arti Ungkapan Kabar Angin


Ciri-Ciri Pria Bermata Keranjang

Ciri Ciri Pria Bermata Keranjang

Mata keranjang memang memiliki cukup banyak arti dan memang itu menandakan sesuatu hal yang kurang baik, terutama bagi kaum wanita. Di mana jika kaum pria dengan ciri mata keranjang mendekati, lebih baik dihindari, berikut ini ciri-cirinya:

  Arti Ungkapan Anak Mama Adalah ? Contoh Dalam Kalimat

1. Kata – Kata Manisnya Tidak Sesuai Tindakan

Ketika seseorang mengeluarkan kata kata manis yang tidak sesuai dengan tindakan dan perbuatan, yang makna nya hanya omong kosong. Apalagi sampai memuji muji secara berlebih tetapi tidak dibuktikan dengan tindakan ada baiknya orang seperti itu ditinggalkan saja.

2. Senang Main Mata

Ketika sedang berada dijalan bersamanya biasanya orang tersebut akan mudah lirik sana sini. Untuk sekadar mencuci mata di khalayak umum. Memalingkan pandangannya diam-diam ataupun tidak segan untuk mengajak mengobrol orang yang dipandanginya.

3. Terlalu Menonjolkan Kelebihannya

Agar dirinya merasa tersanjung oleh banyak wanita, pria mata keranjang selalu berusaha menonjolkan kelebihannya. Karena Mereka Berusaha agar dirinya memiliki karisma dan daya tarik tersendiri di depan banyak orang.

Baca Juga: Arti Ungkapan Kambing Hitam

4. Mudah Memberikan Sentuhan Hangat

Sangat mudah dan cepat memberi perhatian yang hangat. Terutama ketika seorang wanita sedang bersedih tak segan untuk memberi sikap yang membuat wanita itu merasa nyaman. Sehingga membuat wanita merasa sangat diberi perhatian lebih.

Nah penjelasan lengkap terkait arti ungkapan mata keranjang yang dibahas dari sudut pandang KBBI sejarah belanda serta asal usul kata bahasa arab. Dan ternyata jika dilihat dari segi sejarah arab mata keranjang ini tidak hanya berlaku untuk laki-laki. Tetapi ungkapan tersebut sudah di dominasi untuk julukan laki-laki saja.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *