Arti Ungkapan Kecil Hati Adalah ? Contoh Dalam Kalimat

ARTI KECIL HATI

Arti Kecil Hati – Salah satu cara untuk menikmati hidup adalah dengan berkumpul bersama orang-orang yang selalu dilingkupi kebahagiaan. Tidak dapat dipungkiri pula terdapat orang yang sensitif atau pemarah.

Seseorang yang memiliki sifat tersebut bisa disebut dengan kecil hati. Nampaknya arti ungkapan kecil hati ini mengarah pada suatu hal yang negatif dalam diri seseorang.

Namun, ungkapan tersebut tetap saja memiliki makna dan arti yang luas. Ungkapan kecil hati ini memang cukup sering digunakan sehari-hari. Berikut ini merupakan beberapa arti ungkapan tersebut beserta contohnya. Yuk simak ulasan di bawah ini agar semakin paham.


Arti Dari Ungkapan Kecil Hati

Arti Dari Ungkapan Kecil Hati

Sebagai ungkapan yang familiar, kecil hati memiliki beberapa arti yang perlu diketahui. Arti dari suatu ungkapan ini tentunya memiliki definisi berbeda menurut sudut pandang individu, budaya maupun agama. Inilah beberapa arti dari kecil hati secara umum.

Baca Juga: Arti Ungkapan Cepat Kaki Ringan Tangan


1. Makna Istilah

1. Makna Istilah

Menurut Kamus Besar Bahasa Indonesia (KBBI), kecil hati berarti marah,kecewa, takut atau hilang keberanian. Arti lainnya adalah merasa tawar hatinya dan merasa tersinggung. Jadi, arti ungkapan kecil hati ini dapat diartikan sebagai orang yang memiliki sifat mudah marah, merasa takut, kecewa maupun mudah merasa tersinggung.


2. Berkecil Hati

2. Berkecil Hati

Berkecil hati merupakan bentuk homonim dari kecil hati, karena memiliki pelafalan dan ejaan yang sama tetapi berbeda maknanya. Selain itu, ungkapan tersebut termasuk dalam kelas kata kerja atau verba yang menyatakan suatu perbuatan, pengalaman, keberadaan, dan lain sebagainya. Berkecil hati menurut Kamus Besar Bahasa Indonesia (KBBI) diartikan dengan tersinggung, agak marah, hilang keberanian, takut, merasa kecewa dan tawar hatinya.

Baca Juga: Arti Ungkapan Anak Mama


3. Perilaku Kecil Hati

3. Perilaku Kecil Hati

Tipikal orang yang memiliki sifat kecil hati biasanya mudah emosi dan sensitif. Seseorang akan mudah marah hanya karena permasalahan kecil. Hal ini akan membuat orang lain merasa tidak nyaman ketika sedang berkomunikasi. Hidup dalam kemarahan terus-menerus akan mengakibatkan seseorang kehilangan kebahagiaan. Maka dari itu, sebaiknya perilaku tersebut harus dihindari.


4. Mengarah Pada Sifat Negatif

4. Mengarah Pada Sifat Negatif

Telah diketahui jika beberapa arti ungkapan kecil hati mengarah pada suatu sifat yang negatif. Misalnya, seseorang mudah tersinggung hanya karena candaan kecil yang diucapkan lawan bicaranya Sifat negatif inilah yang perlu dihindari agar tidak menimbulkan hal-hal yang tidak diinginkan maupun kesalahpahaman.

Baca Juga: Arti Ungkapan Banting Harga


5. Menghindari Kecil Hati

5. Menghindari Kecil Hati

Salah mempersepsikan pesan yang ditangkap dari perlakuan atau perkataan orang lain dapat membuat seseorang jadi mudah marah atau tersinggung. Agar tidak terlalu tersinggung dan marah pada sikap atau ucapan orang lain, cobalah untuk selalu berpikir positif. Belajar untuk menempatkan diri serta memahami sikap orang lain dapat menjadi cara terbaik untuk menghindari sifat tersebut.


Contoh Ungkapan Kecil Hati

Contoh Ungkapan Kecil Hati

Agar dapat menggunakan ungkapan kecil hati dengan baik dan benar, mengetahui contoh ungkapan tersebut harus dilakukan. Inilah beberapa contoh dari arti ungkapan kecil hati antara lain:

  • Daniel sudah berkecil hati terlebih dahulu sebelum dia mengikuti perlombaan. Maksud dari kalimat tersebut dapat diartikan jika Daniel merasa takut atau kehilangan keberaniannya sebelum dia berjuang dalam perlombaan.
  • Naya adalah anak yang paling kecil hati diantara semua saudaranya. Kecil hati dalam kalimat tersebut diartikan jika Naya merupakan anak yang paling penakut diantara semua saudaranya.
  • Sifat kecil hati harus dihilangkan jika ingin menjadi seorang pemimpin yang bijaksana. Maksud dari kecil hati dalam kalimat tersebut adalah seorang pemimpin sebaiknya menghindari sifat mudah tersinggung atau marah, hilang keberanian, dan hilang kepercayaan diri.
  • Walaupun Rio kalah dalam kejuaraan, tetapi ia tidak berkecil hati dan mengakui kekalahannya. Kecil hati dalam kalimat tersebut adalah Rio tidak merasa kecewa atau marah meskipun kalah dalam kejuaraan.

Itulah beberapa arti ungkapan kecil hati dan contoh penggunaannya yang perlu diketahui. Ungkapan tersebut kerap kali diungkapkan untuk mendefinisikan sifat seseorang. Maka dari itu, memahami arti suatu ungkapan sangat penting dilakukan. Semoga bermanfaat dan dapat menggunakan ungkapan tersebut dengan baik dan benar.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *