Ucapan Selamat Hari Raya Waisak

UCAPAN SELAMAT HARI RAYA WAISAK

Ucapan Selamat Hari Raya WaisakBerkaitan dengan perayaan hari raya waisak, maka di bawah ini ada beberapa ucapan selamat hari raya Waisak yang bisa digunakan sebagai perayaan ucap syukur. Tidak hanya ucap syukur saja, tapi  dapat menjadi sarana dalam merukunkan antar umat beragama yang ada di Indonesia.

Indonesia dibangun dari beribu-ribu pulau yang jika dilihat membentang luas dari ujung sabang sampai ujung merauke. Dimana hal ini membuat negara ini memiliki berbagai macam agama yang dipeluk oleh warganya. Walaupun begitu rasa toleransi di Indonesia sangatlah baik sehingga kerukunan tetap terjalin dengan hidup berdampingan satu sama lain.

Di Indonesia terdapat 6 agama yang diakui secara hukum, agama tersebut adalah Islam, Kristen Protestan, Kristen Katolik, Hindu, Budha, dan Konghucu. Namun ini juga tidak menutup kemungkinan bahwa masih ada agama yang belum tertulis secara hukum di Indonesia.


Mengenal Hari Raya Keenam Agama di Indonesia

Mengenal Hari Raya Keenam Agama Di Indonesia

Keenam agama yang ada di Indonesia, setiap tahun sama-sama memiliki hari khusus yang biasa disebut sebagai hari raya. Dimana setiap perayaan dari masing-masing agama memiliki tanggal yang berbeda dan cara merayakannya juga berbeda-beda.

Seperti hari raya Idul Fitri yang merupakan hari raya agama Islam yang tanggal perayaannya tiap tahun berubah-ubah mengikuti pergerakan bulan yang bisa dipelajari dalam ilmu falak. Kemudian, ada hari raya Natal yang merupakan hari raya agama Protestan dan Katolik yang dirayakan setiap tanggal 25 Desember.

Terus ada hari raya Nyepi yang merupakan hari raya agama Hindu yang dirayakan berdasarkan Kalender Saka. Kemudian di tanggal 7 Mei ada hari raya Waisak, yang merupakan hari raya bagi para pemeluk agama Buddha.

Diantara tanggal 21 Januari sampai dengan 20 Februari adalah hari dimana perayaan Tahun Baru Imlek dilaksanakan, yang dalam pelaksanaannya berdasarkan Kalender Gregorian. Tahun Baru Imlek merupakan hari perayaan agama yang dimiliki oleh Khonghucu.

Baca Juga: Ucapan Selamat Hari Guru


Mengenal Lebih dalam Hari Raya Waisak

Mengenal Lebih Dalam Hari Raya Waisak

Seperti yang dijelaskan di atas, setiap 1 tahun sekali tepatnya pada tanggal 7 Mei, perayaan hari raya Waisak dilakukan oleh para umat agama Buddha. Selain dikenal dengan nama Waisak, hari Raya Waisak dikenal juga dengan nama Visakah Puja.

Perayaan hari suci agama Buddha baru ada pada tahun 1950 yang dinyatakan resmi dalam Konferensi Persaudaraan Buddhis Sedunia yang pertama kali dilakukan di Sri Lanka, yang di dalam konferensi tersebut menghasilkan keputusan mengenai perayaan hari Waisak , yaitu pada bulan Mei.

Setiap perayaan hari raya dilakukan itu pasti memiliki sebuah tujuan, sama halnya para umat Buddha yang merayakan hari raya Waisak juga memiliki tujuan tersendiri. Umumnya, hari raya Waisak dilaksanakan untuk memperingati 3 peristiwa besar dalam agama Buddha, apa saja ya?

  • Lahirnya guru spiritual sekaligus pencetus atau pendiri agama Buddha yang bernama Pangeran Siddharta pada tahun 623 S.M.
  • Di tahun 588 S.M., Pangeran Siddharta mendapatkan penerangan agung yang membuat dirinya menjadi Buddha di Buddha-Gaya.
  • Wafatnya Buddha Gautama Parinibbana pada tahun 543 S.M.

Umat Buddha memberi nama Waisak juga tidak asal-asalan, nama Waisak sendiri diambil dari Bahasa Sanskerta dan juga merupakan salah satu nama bulan dalam penanggalan India Kuno.

Baca Juga: Ucapan Selamat Hari Ibu


Contoh Ucapan Selamat Hari Raya Waisak

Selamat Ucapan Selamat Hari Raya Waisak

Sebagai sesama umat Buddha sudah menjadi keharusan untuk melaksanakan hari raya Waisak. Namun, untuk umat beragama selain Buddha juga bisa turut serta dalam merayakannya, yaitu minimal dengan memberikan ucapan selamat hari raya Waisak kepada orang yang sedang merayakannya.

Berikut dibawah ini ada beberapa contoh ucapan selamat hari raya Waisak yang bisa digunakan untuk diucapkan kepada teman maupun tetangga yang sedang merayakannya.

Berbeda-beda agama kita, tapi persaudaraan tetap tujuan utama kita. Selamat Hari Raya Waisak

Dibangun akan ribuan pulau dari ujung sabang sampai ujung merauke, sudah pasti ada banyak agama atau anutan yang dianut oleh penduduk di Indonesia. Walaupun begitu, setiap agama pasti akan mengajarkan hal-hal yang baik, salah satunya adalah kerukunan persaudaraan.

Walaupun agamanya berbeda-beda, tapi tetap kita adalah satu saudara dalam kemanusiaan. Jadi tidak ada yang dibeda-bedakan dan disatukan menjadi satu untuk dapat saling menghargai satu sama lain.

Pada hakikatnya, selain Tuhan menciptakan manusia untuk beribadah kepada-Nya, juga diberikan misi agar saling mengasihi satu sama lain. Selamat Menjalankan Hari Raya Waisak

Tuhan menciptakan kita dengan tujuan agar selalu beribadah hanya kepadaNya. Selain itu, Tuhan juga memberikan kita misi untuk saling menyebarkan kedamaian di antara makhluk hidup yang tinggal di bumi. Tuhan tidak suka dengan manusia-manusia yang merusak bumi, jadi isilah kehidupan ini dengan saling menyayangi satu sama lain. Dengan saling menebarkan kasih, maka kehidupan di bumi akan menjadi tentram dan damai.

Setiap agama pasti memiliki kesamaan, yaitu selalu mengajarkan kepada umatnya untuk selalu berbuat baik kepada sesama makhluk hidup. Selamat Hari Waisak!

Tidak ada agama satu pun di dunia ini yang mengajarkan suatu keburukan kepada umatnya. Baik itu Islam, Kristen Protestan, Kristen Katolik, Buddha, Hindu, dan Konghucu, semuanya pasti akan mengajarkan hal-hal baik kepada umatnya. Agama itu mempresentasikan sifat-sifat dari Tuhan, yang dimana tidak ada hal-hal buruk yang dimiliki oleh Tuhan.

Kenikmatan hidup akan dirasa, ketika kita mulai berhenti untuk ini dan itu lalu mulai mensyukuri apa yang telah diberikan Tuhan kepada kita. Selamat Hari Raya Waisak!

Tidak ada kekuasaan dan harta di dunia ini yang dapat memuaskan kita, benar tidak? Semakin banyak keinginan kita, maka semakin kurang rasa syukur kita. Itu benar-benar terjadi dalam kehidupan ini, semakin banyak keinginan kita, maka kita akan selalu lapar ingin ini itu dan sebagainya.

Hidup pun tidak tentram karena banyaknya keinginan tersebut, apalagi jika diikuti dengan rasa membandingkan diri sendiri dengan orang lain. Wah, sudah lengkap itu penderitaan. Maka, hal yang bisa kita lakukan itu, dengan mulai belajar berhenti akan ingin memiliki ini itu dan mulai diganti dengan mensyukuri apa yang sudah kita miliki.

Menjadi orang pintar itu penting, tetapi lebih penting lagi untuk menjadi orang yang baik. Selamat Menjalankan Hari Raya Waisak !

Menjadi pintar saja tidaklah cukup, harus diikuti juga dengan memiliki akhlak yang baik agar semuanya menjadi seimbang. Lihatlah di sekitar kita sekarang ini, banyak sekali orang-orang pintar, namun perilakunya sangat tidak baik. Jadi, menjadi orang baik itu penting, lebih bagus lagi jika menjadi orang pintar yang memiliki perilaku baik.

Siapakah orang yang baik itu? Orang yang mampu memberikan manfaat bagi orang-orang yang ada di sekitarnya. Selamat Hari Raya Waisak!

Seperti petuah warisan dari mantan presiden ke-4, B.J. Habibie, beliau pernah berpesan “jadilah mata air yang jernih di sekitarmu”. Suatu pesan memiliki makna yang dalam yang pernah diucapkan oleh beliau semasa hidupnya.

Bahwasannya, menjadi mata air itu memiliki makna untuk selalu berusaha menjadi orang yang bermanfaat bagi orang-orang yang ada di sekitarnya. Karena sebaik-baiknya manusia, dia yang bermanfaat bagi lingkungan yang ada di sekitarnya.

Contoh ucapan kata selamat diatas bisa dipilih salah satu saja yang sesuai dengan hati lalu kirimkanlah kepada orang-orang di sekitar yang tengah merayakan dan melaksanakan ibadah di hari raya Waisak. Ucapan selamat hari raya waisak bisa diucapkan langsung maupun melalui pesan singkat.

Nah, itulah ucapan selamat hari raya Waisak yang bisa dibaca dan digunakan pada artikel ini. Sekian artikel kali ini, semoga bermanfaat dan bisa menjadi referensi yang baik untuk semua pembaca.

 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *