Contoh Surat Lamaran Kerja Guru

Contoh Surat Lamaran Kerja Guru

Contoh Surat Lamaran Kerja Guru – Menjadi tenaga pendidik memang bukanlah pekerjaan yang mudah. Tapi profesi sebagai guru masih menjadi salah satu profesi idaman bagi banyak orang sekarang ini. Baik itu guru pns ataupun guru swasta, bahkan guru bimbel sekalipun.

Menjadi seorang guru memang tidak harus menjadi PNS. Anda pun bisa melamar kerja sebagi guru honorer, atau bahkan guru bimbel. Terutama untuk yang masih kuliah keguruan, bisa mencoba sambil bekerja sebagai guru bimbel, sekaligus untuk menambah pengalaman kerja.

Pada umumnya, seseorang melamar kerja ketika mengetahui adanya lowongan kerja guru. Namun walaupun sekolah tersebut tidak membuka lowongan kerja, maka tidak ada salahnya untuk melamar kerja disana, walaupun mungkin hanya sebagai guru honorer.

Menuli surat lamaran kerja guru tidaklah susah. Dan tentu saja, kelengkapan berkas administrasi harus anda perhatikan, selain dari surat lamaran kerja guru. Dengan demikian, peluang anda untuk diterima akan semakin besar.


Contoh Surat Lamaran Kerja Guru

Guru memiliki tanggung jawab yang sangat berat, demi mencerdaskan generasi bangsa. Menjadi seorang guru tidaklah mudah, sehingga anda perlu mempertimbangkan matang – matang ketika ingin berprofesi sebagai seorang guru.

Namun selain anda, tentunya masih banyak yang ingin menjadi guru. Maka dari itu, anda haru bisa membuat lamaran kerja yang menarik. Di bawah ini adalah beberapa contoh surat lamaran kerja yang bisa anda pergunakan.


1. Contoh Surat Lamaran Kerja Guru SD

1. Contoh Surat Lamaran Kerja Guru SD

Menjadi guru SD mungkin memang anda tidak harus belajar ekstra, karena kebanyakan pelajaran masih merupakan pelajaran dasar saja. Namun menjadi guru SD adalah hal yang sangat menantang, karena harus berhadapan dengan anak anak.

Menghadapi anak – anak bukanlah hal yang mudah bagi sebagian orang. Dan tentu saja anda pun harus siap untuk hal tersebut. Jika ingin menjadi guru SD, maka anda bisa menggunakan contoh surat lamaran kerja guru SD di bawah ini.

Medan, 12 September 2019

 

Kepada Yth,
Bapak/Ibu Kepala Sekolah
SD Negeri 123456 Medan
di Tempat

 

Dengan hormat,
Sehubungan dengan informasi yang saya dapatkan tentang penerimaan tenaga pengajar baru di SD Negeri 123456 Medan, maka untuk itu saya mengajukan lamaran untuk bergabung di SD Negeri 123456 Medan yang Bapak/Ibu pimpin sesuai dengan kriteria yang saya miliki.

Untuk itu saya cantumkan biodata singkat saya sebagai berikut :

Nama : Dewi Cahaya
Tempat/Tgl Lahir : Medan/20 Juli 1994
Jenis Kelamin : Perempuan
Pendidikan Terakhir : S-1 Sastra Bahasa Indonesia
Alamat : Jl. Amal No. 123, Medan
Telp. : 081234567890

Untuk bahan pertimbangan dengan ini saya sertakan beberapa dokumen terlampir :

  1. Fotocopy Jjasah Terakhir
  2. Fotocopy Akta Lahir
  3. Fotocopy Transkrip Nilai
  4. Fotocopy KTP 1
  5. Pas Photo Ukuran 3 x 4

Demikian surat lamaran pekerjaan ini saya buat. Saya berharap Bapak/Ibu berkenan untuk memberikan kesempatan wawancara secara langsung kepada saya untuk lebih mengetahui tentang kompetensi saya di bidang yang saya telah tekuni.

Atas perhatian dan kesempatan yang Bapak/Ibu berikan, saya mengucapkan terima kasih.

 

Hormat saya,

Dewi Cahaya.

Baca Juga: Contoh Surat Lamaran Kerja Di Bank


2. Contoh Surat Lamaran Guru DOC

Banyak orang yang ketika ingin melamar pekerjaan selalu mencari contoh surat lamaran kerja guru doc, untuk kemudian mendownload dan mengeditnya pada microsoft word.

Kami sudah memikirkan hal tersebut dan anda pun bisa mendownload surat lamaran kerja guru doc diatas. Sementara contoh lamaran kerja di bawah ini adalah preview dari file tersebut diatas.

Medan, 12 September 2019

Perihal : Lamaran Pekerjaan Guru

 

Kepada Yth,
Bapak/Ibu Kepala Sekolah
SMP Negeri 1 Medan
di Tempat

 

Dengan hormat,
Berkenaan dengan informasi lowongan pekerjaan yang terdapat di harian Medan Jaya tentang lowongan pekerjaan untuk guru SMP Negeri 1 Medan, maka untuk itu saya ingin mengajukan permohonan lamaran pekerjaan untuk menempati posisi tersebut di atas.

Adapun biodata singkat saya adalah sebagai berikut :

Nama : Intan Permatasari
Tempat/Tgl Lahir : Medan/20 Juli 1995
Jenis Kelamin : Perempuan
Agama : Islam
Pendidikan Terakhir : S-1 Pendidikan Guru
Alamat : Jl. Amal No. 123, Medan
Telp. : 081234567890

Adapun alasan saya untuk mengajukan lamaran di posisi tersebut ialah minat saya terhadap pendidikan serta sesuai dengan pendidikan yang telah saya tempuh. Sebagai bahan pertimbangan untuk Bapak/Ibu Kepala Sekolah, saya telah melampirkan beberapa dokumen sebagai berikut :

  1. Fotocopy Ijazah Terakhir
  2. Fotocopy Transkrip Nilai
  3. FOtocopy KTP
  4. Fotocopy Kartu Keluarga
  5. Daftar Riwayat Hidup
  6. Surat Keterangan Berbadan Sehat
  7. Surat Keteranganan Catatan Berkelakuan Baik dari Kepolisian
  8. Pas Foto Ukuran 4 x 6

Demikian surat lamaran pekerjaan ini saya buat dengan sebaik-baiknya. Besar harapan saya agar Bapak/Ibu dapat menerima saya menjadi guru di SMP Negeri 1 Medan yang Bapak/Ibu pimpin. Atas perhatian dan kesempatan yang diberikan, saya mengucapkan terima kasih.

 

Hormat Saya,

Intan Permatasari.


3. Contoh Lamaran Kerja Guru Honorer

3. Contoh Lamaran Kerja Guru Honorer

Menjadi guru honorer memang tidaklah seperti guru PNS. Ada banyak hal yang tidak bisa anda dapatkan dengan menjadi guru honorer, namun bisa didapatkan dengan menjadi guru PNS.

Namun untuk menambah pengalaman kerja, tentu tidak ada salahnya menjadi guru honorer. Terutama untuk anda yang masih baru tamat pendidikan, maka bisa digunakan sebagai batu loncatan. Anda bisa menggunakan contoh surat lamaran kerja guru honorer di bawah ini.

Medan, 12 September 2019

Perihal : Lamaran Pekerjaan Guru

Kepada Yth,
Bapak/Ibu Kepala Sekolah
SMA Negeri 1 Medan
di Tempat

 

Dengan hormat,
Dengan ini saya membuat permohonan lamaran pekerjaan untuk menjadi guru honorer di sekolah yang Bapak/Ibu pimpin, yakni SMA Negeri 1 Medan. Adapun data pribadi saya adalah sebagai berikut :

Nama : Muhammad Ilham
Tempat/Tgl Lahir : Medan/20 Juli 1993
Agama : Islam
Pendidikan Terakhir : S-1 Sastra Inggris
Alamat : Jl. Amal No. 123, Medan
Telp : 081234567890

Dan sebagai bahan pertimbangan untuk Bapak/Ibu Kepala Sekolah, berikut saya lampirkan :

  1. Fotocopy KTP
  2. Fotocopy Kartu Keluarga
  3. Fotocopy Ijazah Terakhir
  4. Fotocopy Transkrip Nilai
  5. Fotocopy Akte Lahir
  6. Daftar Riwayat Hidup
  7. Surat Keterangan Berbadan Sehat
  8. Surat Keterangan Berkelakuan Baik dari Kepolisian
  9. Pas Foto Ukuran 4 x 6

Demikian surat permohonan ini saya buat dengan sebenar-benarnya. Atas perhatian dan kesempatan dari Bapak/Ibu Kepala Sekolah, saya mengucapkan terima kasih.

 

Hormat Saya,

Muhammad Ilham.


4. Contoh Lamaran Kerja Guru Pdf

Nah, satu lagi yang seringkali dicari oleh banyak orang adalah contoh surat lamaran kerja guru pdf. Memang file pdf tidak bisa diedit dengan mudah, semudah file microsoft office word. Namun mungkin saja anda membutuhkannya sebagai tugas.

Jika anda membutuhkan surat lamaran kerja guru pdf, maka bisa mendownload file tersebut diatas. Untuk contoh di bawah merupakan preview dari file yang bisa anda download diata tadi.

Medan, 12 September 2019

Perihal : Lamaran Kerja Guru

 

Kepada Yth,
Bapak/Ibu Kepala Sekolah
SD Negeri 123456 Medan
di Tempat

 

Dengan hormat,
Berdasarkan informasi yang saya dapatkan dari Harian Medan Jaya yang terbit pada tanggal 10 September kemarin, saya melihat lowongan kerja di SD Negeri 123456 Medan sebagai guru Matematika. Sehubungan dengan hal tersebut, maka saya yang bertanda tangan di bawah ini :

Nama : Dewi Cahaya
Tempat/Tgl Lahir : Medan/20 Agustus 1994
Alamat : Jl. Amal No. 123, Medan
Pendidikan Terakhir : S – 1 Matematika

dengan in bermaksud mengajukan lamaran kerja guru sebagai guru bidang studi Matematika sesuai dengan lowongan pekerjaan yang tersedia di SD Negeri 123456 yang Bapak/Ibu pimpin. Sebagai bahan pertimbangan Bapak/Ibu Kepala Sekolah, berikut ini saya lampirkan :

  1. Fotocopy Ijazah
  2. Fotocopy Transkrip Nilai
  3. Fotocopy KTP
  4. Fotocopy Kartu Keluarga
  5. Fotocopy Akta Lahir
  6. Daftar Riwayat Hidup
  7. Surat Keterangan Berkelakuan Baik dari Kepolisian
  8. Pas Foto Ukuran 4 x 6

Demikian surat permohonan lamaran kerja ini saya buat, besar harapan saya agar kiranya Bapak/Ibu dapat memberikan saya kesempatan untuk interview, agar saya bisa menjelaskan lebih lanjut mengenai kemampuan dan potensi diri yang saya miliki. Atas perhatian dan kesempatan yang diberikan Bapak/Ibu, saya mengucapkan banyak terima kasih.

 

Hormat Saya,

Dewi Cahaya.


5. Contoh Surat Lamaran Kerja Guru TK

5. Contoh Surat Lamaran Kerja Guru TK

Jika pekerjaan sebagai guru sd sudah sulit, tentu akan lebih sulit lagi menjadi guru TK. Anda pun harus berhadapan dengan anak – anak balita setiap harinya, dan itu bukanlah hal yang mudah.

Namun jika anda sudah siap dengan hal tersebut, apalagi suka dengan anak – anak, tentu akan sangat cocok menjadi guru tk. Di bawah ini contoh surat lamaran kerja guru tk yang bisa anda pergunakan.

Medan, 12 September 2019

Hal : Lamaran Kerja Guru TK

 

Kepada Yth,
Bapak/Ibu Pimpinan
TK Sukaria Medan
di Tempat

 

Dengan hormat,
Dengan ini saya membuat permohonan lamaran pekerjaan untuk menjadi guru di TK Sukaria Medan yang Bapak/Ibu pimpin. Adapun data pribadi saya sebagai berikut :

Nama : Intan Permatasari
Tempat/Tgl Lahir : Medan/20 September 1996
Jenis Kelamin : Perempuan
Agama : Islam
Pendidikan Terakhir : S-1 Pendidikan Guru
Alamat : Jl. Amal No. 123, Medan
Telp : 081234567890

Saya merupakan tamatan dari Universitas Sumatera Utara dengan nilai IPK 3.4. Saya sudah memiliki pengalaman bekerja sebagai guru bimbel di Bimbel Gerhana untuk siswa SD. Dan saya yakin kalau saya akan bisa menjadi guru yang baik sebagai guru TK berdasarkan pengalaman saya tersebut.

Sebagai bahan pertimbangan untuk Baak/Ibu pimpinan, bersama ini saya lampirkan :

  1. Fotocopy Ijazah Terakhir
  2. Fotocopy Transkrip Nilai
  3. Fotocopy KTP
  4. Fotocopy Kartu Keluarga
  5. Surat Keterangan Berbadan Sehat
  6. Surat Keterangan Berkelakuan Baik dari Kepolisian
  7. Daftar Riwayat Hidup
  8. Pas Foto Ukuran 4 x 6

Demikian surat lamaran kerja ini saya buat dengan sebenar-benarnya, atas perhatian dan kesempatan dari Bapak/Ibu pimpinan, saya ucapkan banyak terimakasih.

 

Hormat Saya,

Intan Permatasari.


6. Contoh Surat Lamaran Guru Bahasa Inggris

6. Contoh Surat Lamaran Guru Bahasa Inggris

Mempelajari bahasa asing memang tidak semudah bahasa Indonesia. Namun banyak orang yang suka bahasa Inggris dan ingin menjadi guru bahasa Inggris. Dan tentunya, anda pun harus mengambil jurusan keguruan bahasa Inggris.

Sebagai langkah awal dalam mencari pekerjaan, anda pun bisa menggunakan contoh surat lamaran kerja guru bahasa Inggris di bawah ini.

Medan, 12 September 2019

Perihal : Lamaran Kerja Guru

 

Kepada Yth,
Bapak/Ibu Kepala Sekolah
SMP Negeri 1 Medan
di Tempat

 

Dengan hormat,
Saya yang bertanda tangan di bawah ini :

Nama : Anton Syahputra
NIK : 98765367476
Tempat/Tgl Lahir : Medan/20 Oktober 1994
Jenis Kelamin : Laki Laki
Pendidikan Terakhir : S-1 Sastra Inggris
Telp. : 081234567890
Alamat : Jl. Amal No. 123, Medan

bersama ini ingin mengajukan lamaran kerja sebagai Guru Bahasa Inggris di SMP Negeri 1 Medan yang Bapak/Ibu pimpin. Adapun saya sudah memiliki pengalaman kerja sebagai guru bimbel untuk bidang studi bahasa Inggris selama kurang lebih 2 tahun selama kuliah. Dan saya yakin, saya akan bisa menjadi guru yang baik dan bertanggung jawab jika nantinya diterima.

Sebagai bahan pertimbangan untuk Bapak/Ibu, bersama ini saya juga melampirkan :

  1. Fotocopy KTP
  2. Fotocopy Kartu Keluarga
  3. Fotocopy Ijazah Terakhir
  4. Fotocopy Fotocopy Transkrip Nilai
  5. Daftar Riwayat Hidup
  6. Surat Pengalaman Kerja
  7. Pas Foto Ukuran 4 x 6

Besar harapan saya diberikan kesempatan wawancara oleh Bapak/Ibu Kepala Sekolah, agar saya bisa menjelaskan lebih lanjut mengenai potensi diri dan kemampuan yang saya miliki.

Demikian surat lamaran kerja ini saya perbuat dengan sebenarnya, atas perhatian dan kesempatan dari Bapak/Ibu, saya mengucapkan terimakasih.

 

Hormat Saya,

Anton Syahputra.


7. Contoh Surat Lamaran Kerja Guru Dalam Bahasa Inggris

7. Contoh Surat Lamaran Kerja Guru Dalam Bahasa Inggris

Pada umumnya, surat lamaran kerja akan ditulis dengan menggunakan bahasa Indonesia. Tidak hanya untuk guru, namun jgua untuk berbagai jeni pekerjaan lainnya di Indonesia.

Namun untuk anda yang masih sekolah atau kuliah, mungkin saja mendapat tugas untuk mengonsep surat lamaran kerja guru dalam bahasa Ingris, dan berikut adalah referensi yang bisa dipergunakan.

Medan, September, 12 2019

Subject : Job Application

 

To :
Headmaster of SMA Negeri 1 Medan
Jl. Jend. Sudirman No. 123
Medan

 

With Respect,
Based on the information I got from the Medan Jaya daily newspaper, that SMA Negeri 1 Medan is in need of a teacher for the field of English studies. Then I am the undersigned :

Name : Muhammad Ilham
ID Card : 98756476457647
Date of Birth : Medan/July, 20 1994
Gender : Male
Last Education : S-1 English Literature
Phone : 081234567890
Addres : Jl. Amal No. 123, Medan

intend to propose to become a teacher in the field of English language studies in SMA Negeri 1 Medan as you need.

As a matter of consideration, along with this I also attached it :

  1. Copy of ID Card
  2. Copy of Family Card
  3. Copy of The Last Diploma
  4. Copy of The Value Transcript
  5. Curriculum Vitae
  6. Passphoto

I made this job application letter, for your attention and opportunity, I would like to thank you.

 

Sincerely,

Muhammad Ilham.


8. Contoh Surat Lamaran Kerja Guru PAUD

8. Contoh Surat Lamaran Kerja Guru PAUD

Menjadi seorang guru PAUD mungkin tidak akan jauh berbeda dengan menjadi seorang guru TK, yakni sama sama harus berhadapan dan menghadapi anak kecil.

Maka dari itu, dibutuhkan kesabaran yang ekstra untuk menghadapi anak anak dan juga niat menjadi guru. Untuk bahan persiapan, anda bisa melihat contoh surat lamaran kerja guru paud di bawah ini.

Medan, 12 September 2019

Perihal : Lamaran Pekerjaan

 

Kepada Yth,
Bapak/Ibu Pimpinan
PAUD Maju Jaya Sejahtera
di Tempat

 

Dengan hormat,
Berdasarkan iklan di Harian Medan Jaya pada tanggal 10 September 2019 yang lalu, yang menyebutkan bahwa PAUD Maju Jaya Sejahtera sedang membutuhkan tenaga pengajar. Maka dari itu, saya yang bertanda tangan di bawah ini :

Nama : Dewi Cahaya
Tempat/Tgl Lahir : Medan/20 Desember 1994
Alamat : Jl. Amal No. 123, Medan
Pendidikan Terakhir : S-1 Keguruan

dengan ini bermaksud untuk melamar menjadi guru PAUD sesuai dengan yang Bapak/Ibu pimpinan butuhkan.

Pengalaman kerja yang saya miliki sebelumnya adalah sebagai tenaga pengajar di Lembaga Bimbel Anugerah Medan selama kurang lebih 2 tahun semasa kuliah.

Sebagai bahan pertimbangan untuk Bapak/Ibu pimpinan, bersama surat ini saya lampirkan :

  1. Fotocopy KTP
  2. Fotocopy Kartu Keluarga
  3. Surat Keterangan Berbadan Sehat
  4. Surat Keterangan Berkelakuan Baik
  5. Fotocopy Ijazah Terakhir
  6. Fotocopy Transkrip Nilai
  7. Surat Pengalaman Kerja dari Bimbel Anugerah Medan
  8. Daftar Riwayat Hidup
  9. Pas Foto Ukuran 4 x 6

Besar harapan saya untuk bisa bergabung menjadi tenaga pendidik di PAUD Maju Jaya Sejahtera yang Bapak/Ibu pimpin.

Demikian surat lamaran ini saya buat, atas perhatian dari Bapak/Ibu pimpinan, saya ucapkan banyak terima kasih.

 

Hormat Saya,

Dewi Cahaya.


9. Contoh Surat Lamaran Kerja Guru SMP

9. Contoh Surat Lamaran Kerja Guru SMP

Menjadi guru SMP mungkin tidaklah seberat menjadi guru TK atau guru PAUD. Namun tentu saja anda harus memiliki pengetahuan yang lebih luas, karena pelajaran siswa SMP juga sudah lebih luas dibandingkan pendidikan dasar.

Spesifik pendidikan yang dibutuhkan juga mungkin akan sedikit berbeda dengan guru SD. Namun jika anda bisa memenuhi semuanya, maka bisa menggunakan contoh surat lamaran kerja guru smp di bawah ini.

Medan, 12 September 2019

Perihal : Lamaran Kerja Guru

 

Kepada Yth,
Bapak/Ibu Kepala Sekolah
SMP Negeri 1 Medan
di Tempat

 

Dengan hormat,
Dengan ini saya membuat surat permohonan lamaran pekerjaan untuk menjadi guru sd di SMP Negeri 1 Medan yang Bapak/Ibu pimpin. Adapun data pribadi saya sebagai berikut :

Nama : Muhammad Ilham
Tempat/Tgl Lahir : Medan/20 Juli 1993
Agama : Islam
Pendidikan Terakhir : S-1 Jurusan Pendidikan
Telp : 081234567890
Alamat : Jl. Amal No. 123, Medan

Sebagai bahan pertimbangan untuk Bapak/Ibu Kepala Sekolah, bersama ini saya juga melampirkan :

  1. Foto Copy Ijazah Legalisir
  2. Foto Copy Transkrip Nilai
  3. Curriculum Vitae (CV)
  4. Foto Copy KTP
  5. Foto Copy SKCK
  6. Pas Foto ukuran 3 x 4 dan 4 × 6

Demikian Surat lamaran kerja ini saya perbuat dengan sebenarnya. Besar harapan saya untuk diterima menjadi guru pengajar di SMP Negeri 1 Medan. Atas perhatian dan kesempatan dari Bapak/Ibu Kepala Sekolah, saya mengucapkan terimakasih.

 

Hormat Saya,

Muhammad Ilham.


10. Contoh Surat Lamaran Kerja Guru Bimbel

11. Contoh Surat Lamaran Kerja Guru SMK

Sekarang ini ada banyak sekali bimbel yang bisa kita temukan, dan tentunya akan banyak membutuhkan guru guru setiap bidang studi tertentu. Jika anda belum mendapatkan pekerjaan sebagai guru sekolah, maka tidak ada salahnya menjadi guru bimbel.

Selain itu, banyak juga anak kuliah yang menjadi guru bimbel. Selain mendapatkan penghasilan, anda juga akan mendapatkan pengalaman kerja yang berharga. Dan di bawah ini adalah surat lamaran kerja guru bimbel sebagai referensi.

Medan, 12 September 2019

Hal : Lamaran Pekerjaan Guru

 

Kepada Yth,
Bapak/Ibu Pimpinan
Lembaga Bimbel Maju Jaya Pintar
di Tempat

 

Dengan hormat,
Saya yang bertanda tangan di bawah ini :

Nama : Dewi Cahaya
Tempat/Tgl Lahir : Medan/20 Agustus 1995
Agama : Islam
Pendidikan : S-1 Jurusan Matematika
Alamat : Jl. Amal No. 123, Medan
Telp : 081234567890

dengan ini bermaksud mengajukan lamaran pekerjaan sebagai Guru di Lembaga Bimbel Maju Jaya Pintar yang Bapak/Ibu pimpin.

Sebagai bahan pertimbangan untuk Bapak/Ibu pimpina, bersama ini saya juga lampirkan :

  1. Fotocopy KTP
  2. Fotocopy Kartu Keluarga
  3. Fotocopy Ijazah Terakhir
  4. Fotocopy Transkrip Nilai
  5. Fotocopy SKCK
  6. Daftar Riwayat Hidup
  7. Pas Foto Ukuran 4 x 6

Demikian surat lamaran kerja ini saya perbuat dengan sebenarnya, besar harapan saya untuk diterima mengajar di Lembaga Bimbel Maju Jaya Pintar yang Bapak/Ibu Pimpin. Atas perhatian dan kesempatan dari Bapak/Ibu, saya ucapkan terima kasih.

 

Hormat Saya,

Dewi Cahaya.


11. Contoh Surat Lamaran Kerja Guru SMK

11. Contoh Surat Lamaran Kerja Guru SMK

SMK memang sedikit berbeda dengan SMA. Di sekolah SMK ada beberapa jurusan yang tentu saja tidak dimiliki oleh sekolah SMA. Jadi selain sebagai guru mata pelajaran umum, SMK juga membutuhkan guru khusus untuk jurusan tertentu.

Misalnya saja guru Jurusan Akuntansi, yang masih terbagi – bagi menjadi berbagai mata pelajaran. Jika anda sesuai dengan syarat yang dibutuhkan, maka bisa menggunakan contoh surat lamaran kerja guru SMK di bawah ini.

Medan, 12 September 2019

Perihal : Lamaran Kerja Guru SMK

 

Kepada Yth,
Bapak/Ibu Kepala Sekolah
SMK Negeri 1 Medan
di Tempat

 

Dengan hormat,
Sehubungan dengan informasi yang saya dapatkan tentang penerimaan tenaga pengajar baru di SMK Negeri 1 Medan, maka dari itu saya mengajukan lamaran untuk bergabung menjadi guru bidang studi Administrasi Perkantoran di SMK Negeri 1 Medan sesuai dengan yang Bapak/Ibu butuhkan.

Adapun mengenai biodata singkat saya adalah sebagai berikut :

Nama : Intan Permatasari
Tempat/Tgl Lahir : Medan/20 Agustus 1993
Jenis Kelamin : Perempuan
Pendidikan Terakhir : S-1 Adminitrasi Bisnis
Alamat : Jl. Amal No. 123, Medan
Telp : 08123456789

Sebagai bahan pertimbangan untuk Bapak/Ibu Kepala Sekolah, dengan ini saya sertakan beberapa dokumen terlampir :

  1. Fotocopy KTP
  2. Fotocopy Kartu Keluarga
  3. Fotocopy Ijazah Terakhir
  4. Fotocopy Transkrip Nilai
  5. Fotocopy SKCK
  6. Fotocopy Surat Keterangan Berbadan Sehat
  7. Daftar Riwayat Hidup
  8. Pas Foto Ukuran 4 x 6

Demikian surat lamaran pekerjaan ini saya buat dengan sebenarnya, saya berharap Bapak/Ibu Kepala Sekolah berkenan untuk memberikan kesempatan wawancara secara langsung kepada saya untuk lebih mengetahui tentang kompetensi yang saya miliki.

Atas perhatian dan kesempatan yang Bapak/Ibu berikan, saya ucapkan banyak terima kasih.

 

Hormat Saya,

Intan Permatasari.


12. Contoh Surat Lamaran Kerja Guru SMA

12. Contoh Surat Lamaran Kerja Guru SMA

Jika anda memiliki basis pendidikan di bidang keguruan, maka alangkah baiknya jika anda melamar kerja sebagai guru, seperti guru SMA.

Ada banyak mata pelajaran umum di SMA, dan tentunya bisa anda sesuaikan dengan kualifikasi pendidikan yang anda miliki. Anda pun bisa menggunakan surat lamaran kerja guru SMA di bawah ini.

Medan, 12 September 2019

Perihal : Lamaran Kerja Guru SMA

 

Kepada Yth,
Bapak/Ibu Kepala Sekolah
SMA Negeri 1 Medan
di Tempat

 

Dengan Hormat,
Berkenaan dengan informasi lowongan pekerjaan yang terdapat di harian Medan Jaya tentang lowongan pekerjaan untuk guru SMA pada sekolah yang Bapak/Ibu pimpin, maka untuk itu saya ingin mengajukan permohonan lamaran pekerjaan untuk menempati posisi tersebut di atas.

Nama : Anton Syahputra
Tempat/Tgl Lahir : Medan/20 Juli 1992
Agama : Islam
Pendidikan Terakhir : S-1 Sastra Bahasa Indonesia
Alamat : Jl. Amal No. 123, Medan
Telp : 081234567890

Sebelumnya saya sudah pernah memiliki pengalaman kerja sebagai guru di Bimbel Maju Jaya Pintar Medan sebagai guru bidang studi Bahasa Indonesia selama kurang lebih 2 tahun.  Dan sebagai bahan pertimbangan untuk Bapak/Ibu Kepala Sekolah, bersama ini saya juga sudah lampirkan :

  1. Fotocopy KTP
  2. Fotocopy Kartu Keluarga
  3. Fotocopy Ijazah Terakhir
  4. Fotocopy Transkrip Nilai
  5. Fotocopy SKCK
  6. Fotocopy Surat Keterangan Berbadan Sehat
  7. Daftar Riwayat Hidup
  8. Pas Foto Ukuran 4 x 6

Demikian surat permohonan ini saya buat dengan sebenar-benarnya, atas perhatian dan kebijaksanaan Bapak / Ibu saya ucapkan terima kasih.

 

Hormat Saya,

Anton Syahputra.


13. Contoh Surat Lamaran Guru Untuk Dinas Pendidikan

13. Contoh Surat Lamaran Guru Untuk Dinas Pendidikan

Lembaga – lembaga pendidikan berada di bawah kewenangan Dinas Pendidikan setiap daerah. Jadi bisa saja lowongan kerja sebagai guru dibuka oleh Dinas Pendidikan ataupun pemerintah daerah setempat.

Namun satu hal yang pati, persyaratan yang harus dilalui tentu akan sangat ketat. Selain itu, berkas administrasi yang dibutuhkan juga sangat spesifik. Jika anda memenuhi semua hal tersebut, maka bisa menggunakan surat lamaran kerja guru untuk dinas pendidikan di bawah ini.

Medan, 12 September 2019

Perihal : Lamaran Kerja Guru

 

Kepada Yth,
Kepala Dinas Pendidikan Kota Medan
di Tempat

 

Dengan Hormat,
Dengan ini saya membuat permohonan lamaran pekerjaan untuk menjadi guru honor di Wilayah Kota Medan yang berada di bawah kewenangan Dinas Pendidikan Kota Medan. Adapun mengenai data diri saya adalah sebagai berikut :

Nama : Intan Permatasari
Jenis Kelamin : Perempuan
Pendidikan Terakhir : S – 1 Pendidikan Matematika
Telp : 081234567890
Alamat : Jl. Amal No. 123, Medan

Sebelum ini, saya sudah memiliki pengalaman kerja sebagai gur di Bimbel Maju Jaya Pintar sebagai guru bidang studi Matematika selama kurang lebih 2 tahun. Sebagai bahan pertimbangan untuk Bapak/Ibu, bersama ini juga saya lampirkan :

  1. Fotocopy KTP
  2. Fotocopy Kartu Keluarga
  3. Fotocopy Ijazah Terakhir
  4. Fotocopy Transkrip Nilai
  5. Fotocopy SKCK
  6. Fotocopy Surat Keterangan Berbadan Sehat
  7. Daftar Riwayat Hidup
  8. Pas Foto Ukuran 4 x 6

Demikian surat lamaran ini saya buat sebenar-benarnya, atas perhatian dan kebijaksanaan Bapak/Ibu saya ucapkan banyak terimakasih.

 

Hormat Saya,

Intan Permatasari.

Baca Juga: Pengertian Surat Permohonan Rekomendasi


14. Contoh Surat Lamaran Guru Honor

14. Contoh Surat Lamaran Guru Honor

Jika anda masih belum beruntung diterima menjadi guru PNS, tidak ada salahnya bagi anda untuk menjadi guru honor terlebih dahulu. Selain untuk menambah pengalaman, anda pun mungkin saja akan dipertimbangkan nantinya menjadi guru PNS.

Namun memang semuanya butuh proses dan biasanya tidaklah singkat. Jika anda mampu bersabar maka tidak ada salahnya untuk mencoba. Anda pun bisa menggunakan surat lamaran kerja guru honor di bawah ini.

Medan, 12 September 2019

Perihal : Lamaran Kerja Guru

 

Kepada Yth,
Bapak/Ibu Kepala Sekolah
SMA Negeri 1 Medan
di Tempat

 

Dengan hormat,
Saya yang bertanda tangan di bawah ini :

Nama : Anton Syahputra
Pendidikan Terakhir : S- 1 Sastra Bahasa Indonesia
Telp : 081234567890
Alamat : Jl. Amal No. 123, Medan

dengan ini bermaksud ingin mengajukan permohonan lamaran pekerjaan untuk menjadi Guru Honor di SMA Negeri 1 Medan yang Bapak/Ibu pimpin,

Sebagai bahan pertimbangan untuk Bapak/Ibu Kepala Sekolah, bersama ini saya juga sudah melampirkan :

  1. Fotocopy Ijazah Terakhir
  2. Fotocopy Transkrip Nilai
  3. Fotocopy SKCK
  4. Fotocopy Surat Keterangan Berbadan Sehat
  5. Surat Pengalaman Kerja
  6. Fotocopy KTP
  7. Fotocopy Kartu Keluarga
  8. Daftar Riwayat Hidup
  9. Pas Foto Ukuran 4 x 6

Demikian Surat lamaran kerja ini saya perbuat dengan sebenarnya, besar harapan saya untuk diterima mengajar di SMA Negeri 1 Medan yang Bapak/Ibu Pimpin. Atas perhatiannya saya ucapkan terima kasih.

 

Hormat Saya,

Anton Syahputra.


15. Contoh Surat Lamaran Kerja Guru SD Doc

Ketika ingin melamar kerja sebagai guru, banyak orang yang mencari contoh surat lamaran kerja dalam bentuk file doc atau bentuk dokumen. Misalnya saja surat lamaran kerja guru SD doc.

Jika anda mencari contoh surat lamaran kerja sd doc, maka bisa mendownload file tersebut diatas. Sementara di bawah ini adalah preview dari file yang sudah kami lampirkan tersebut.

Medan, 12 September 2019

Perihal : Lamaran Kerja Guru

 

Kepada Yth,
Bapak/Ibu Kepala Sekolah
SD Negeri 123456 Medan
di Tempat

 

Dengan hormat,
Saya yang bertanda tangan di bawah ini :

Nama : Muhammad Ilham
Tempat/Tgl Lahir : Medan/20 Agustus 2019
Pendidikan : S-1 Pendidikan Keguruan
Alamat : Jl. Amal No. 123, Medan
Telp : 081234567890

dengan ini bermaksud ingin mengajukan permohonan lamaran pekerjaan untuk menjadi tenaga pengajar di SD Negeri 123456 Medan yang Bapak/Ibu pimpin.

Sebagai bahan pertimbangan untuk Bapak/Ibu Kepala Sekolah, bersama ini saya lampirkan :

  1. Fotocopy Ijazah Terakhir
  2. Fotocopy Transkrip Nilai
  3. Fotocopy KTP
  4. Fotocopy Kartu Keluarga
  5. Fotocopy SKCK
  6. Fotocopy Surat Keterangan Berbadan Sehat
  7. Surat Pengalaman kerja
  8. Daftar Riwayat Hidup
  9. Pas Foto Ukuran 4 x 6

Demikian Surat permohonan ini saya sampaikan, besar harapan saya agar diberikan kesempatan wawancara, agar saya bisa lebih detail menjelaskan potensi diri yang saya miliki di bidang keguruan. Atas perhatian dan kesempatan dari Bapak/Ibu Kepala Sekolah, saya mengucapkan terimakasih.

 

Hormat Saya,

Muhammad Ilham.


16. Format Surat Lamaran Kerja Guru

Diatas tadi sudah ada banyak contoh surat lamaran kerja guru yang bsia anda pergunakan. Namun untuk mempermudah anda, maka di bawah ini kami berikan format surat lamaran kerja guru yang bisa anda pergunakan dan anda isi nantinya.

(Nama Kota dan Tanggal)

Perihal : Lamaran Kerja Guru

 

Kepada Yth,
Bapak/Ibu Kepala Sekolah
. . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . .
. . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . .

 

Dengan hormat,
Saya yang bertanda tangan di bawah ini :

Nama :  
Tempat/Tgl Lahir :  
Jenis Kelamin :  
Pendidikan Terakhir :  
Agama :  
Kewarganegaraan :  
Telp. :  
Alamat :  

dengan ini bermaksud mengajukan lamaran pekerjaan sebagai guru bidang studi . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . di sekolah yang Bapak/Ibu pimpin. Adapun untuk bahan pertimbangan, bersama ini saya juga sudah melampirkan :

  1. Fotocopy Ijazah Terakhir
  2. Fotocopy Transkrip Nilai
  3. Fotocopy KTP
  4. Fotocopy Kartu Keluarga
  5. Fotocopy SKCK
  6. Fotocopy Surat Keterangan Berbadan Sehat
  7. Surat Pengalaman kerja
  8. Daftar Riwayat Hidup
  9. Pas Foto Ukuran 4 x 6

Besar harapan saya agar diberikan kesempatan wawancara, sehingga saya bisa menjelaskan lebih lanjut mengenai kemampuan dan potensi diri yang saya miliki di bidang ini.

Demikian surat lamaran kerja ini saya perbuat dengan sebenarnya, atas perhatian dan kesempatan dari Bapak/Ibu, saya mengucapkan terimakasih.

 

Hormat Saya,

(Nama dan Tanda Tangan).


Penutup

Pekerjaan sebagai guru memang masih sangat diminati oleh banyak orang sekarang ini. Namun tentunya tidaklah mudah menjadi seorang guru. Selain karena dibutuhkan kemampuan yang baik dalam mendidik, anda juga harus bersaing dengan para pelamar kerja lainnya.

Hal yang bisa anda lakukan adalah membuat lamaran semenarik mungkin. Dengan demikian, peluang anda untuk diterima akan bertambah besar. Itulah tadi beberapa contoh surat lamaran kerja guru yang bisa anda jadikan bahan referensi.

 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *