Ucapan Selamat Bertanding – Ucapan selamat bertanding biasanya disampaikan kepada atlet-atlet yang akan mengikuti event olahraga-olahraga tertentu. Sedangkan yang memberikan ucapan selamat biasanya dari pihak yang mengirimkan kontestan atau dari masyarakat yang masih ada sangkut-pautnya dengan atlet yang diberangkatkan.
Selain itu, ucapan selamat bertanding juga bisa disampaikan pemilik lapangan serta pihak penyelenggara pertandingan. Termasuk juga para penyedia sponsor yang telah membantu melancarkan kesuksesan pertandingan olahraga itu.
Di bawah ini akan dijelaskan beberapa jenis ucapan selamat bertanding yang opsinya dibagi menjadi dua macam. Yaitu ucapan selamat yang disampaikan pihak pengirim atlet. Sedangkan yang kedua adalah ucapan yang disampaikan oleh pihak penyelenggara pertandingan. Ini dia penjelasan lengkap:
Ucapan Selamat Tanding dari Pengirim Atlet
Baca Juga: Ucapan Selamat Purna Tugas Pensiun
Ucapan selamat bertanding dari pengirim atlet biasanya disampaikan otoritas tertentu. Jika pertandingan antar negara maka pemerintah yang menyampaikannya. Jika pertandingan level perorangan maka manajer atlet yang menyampaikan ucapan tersebut. Ini dia jenis ucapannya:
1. Ucapan Selamat Terkait Prestasi
Ucapan selamat melakukan pertandingan yang disampaikan oleh manajer klub maupun pemerintah biasanya identik dengan pengharapan lahirnya sebuah prestasi olahraga. Maka dari itu dari ucapannya pasti ada istilah-istilah yang terkait dengan prestasi dan penghargaan.
Contoh jenis ucapannya bisa dilihat pada kalimat berikut:
2. Ucapan Selamat Terkait dengan Citra
Jenis ucapan selamat bertanding yang selanjutnya terkait dengan citra. Baik citra kebangsaan maupun kedaerahan. Yang dimaksud dengan citra adalah harapan para atlet bisa memenangkan pertandingan yang otomatis nama baik negara maupun daerah akan semakin terjaga.
Tidak dimungkiri pengiriman atlet ke event-event pertandingan olahraga tertentu pasti ada momentum tujuan yaitu untuk mengangkat citra daerah maupun bangsa. Karena jika ada prestasi di sana otomatis yang ditampilkan tidak hanya nama atlet-nya tetapi juga nama daerah dan bangsanya.
Contoh ucapannya silahkan dilihat pada kalimat berikut:
3. Ucapan Selamat Terkait dengan Prestasi Diri
Atlet yang berangkat ke medan olahraga tidak hanya demi mengejar prestasi yang bisa mengangkat citra atau nama baik daerah dan bangsanya. Tetapi juga ada prestasi diri yang harus diraih dalam event.
Terkadang pengirim kontestan atau atlet juga mengucapkan selamat bertanding dalam kaitannya dengan prestasi diri si atlet. Ini dia bentuk ucapannya:
4. Ucapan Selamat Terkait dengan Motivasi Perjuangan
Ucapan selamat bertanding terkait dengan motivasi atau spirit perjuangan kadang juga diucapkan. Ini tujuannya untuk meningkatkan semangat para atlet supaya bisa bermain atau bertanding dengan maksimal.
Jenis ucapannya bisa dilihat dari contoh kalimat berikut:
5. Ucapan Selamat Terkait dengan Piala Yang Akan Diraih
Contoh ucapan selamat Pertandingan selanjutnya adalah ucapan yang terkait dengan piala yang akan diraih. Sedangkan ciri-cirinya adalah di dalam ucapan tertulis istilah yang terkait dengan piala, podium, sertifikat, medali dan sebagainya. Untuk mengetahui jenis ucapannya silakan lihat contoh berikut:
Itulah beberapa ucapan selamat bertanding yang biasanya disampaikan oleh para pengirim atlet. Baik oleh pemerintah, manajer atlet dan masyarakat umum.
Ucapan Selamat yang Disampaikan Pihak Penyelenggara Pertandingan
Baca Juga: Ucapan Selamat Ulang Tahun Bahasa Arab
Terkadang yang menyampaikan ucapan selamat bertanding tidak hanya pengirim atlet maupun manager. Tetapi pihak penyelenggara termasuk juga sponsor terkadang juga menyampaikan ucapan selamat yang ditampilkan pada banner laga.
Kadang ucapan juga ditampilkan pada iklan yang diposting di internet maupun yang diputar di media-media televisi. Ini dia jenis-jenis ucapan selamat bertanding yang disampaikan oleh penyelenggara pertandingan maupun sponsor:
1. Ucapan Selamat Terkait dengan Sportivitas
Tidak dimungkiri dalam satu pertandingan ada perilaku-perilaku tidak fair atau tidak sportif. Terkadang hal inilah yang memicu terjadinya kericuhan antar pemain maupun antar suporter.
Karena itu pihak penyelenggara maupun sponsor terkadang menyampaikan ucapan selamat bertanding terkait dengan sportivitas ini. Harapannya tentu agar pertandingan bisa berjalan dengan lancar tanpa adanya kerusuhan dan perkelahian.
Sedangkan jenis ucapannya bisa dilihat dari contoh kalimat di bawah:
2. Ucapan Selamat Terkait dengan Peraturan Pertandingan
Dalam sebuah pertandingan pasti ada ketentuan-ketentuan yang perlu diikuti. Misal suporter tidak boleh masuk ke lapangan, melengkapi persyaratan keamanan berolahraga dan lainnya.
Terkadang ini juga menjadi diksi dalam ucapan selamat bertanding yang disampaikan oleh penyelenggara pertandingan. Untuk bentuk ucapannya silahkan dilihat kalimat berikut:
3. Ucapan Selamat Terkait dengan Prestasi
Ucapan selamat bertanding yang disampaikan penyelenggara pertandingan yang selanjutnya adalah memberikan ucapan yang di dalamnya berisi harapan pencapaian prestasi.
Hal ini bisa disampaikan dengan cara tetap menjaga netralitas. Dalam artian tidak menyebutkan nama atlet serta nama negara dan daerah dari atlet tertentu. Karena jika penyelenggara pertandingan tidak netral justru laga yang dipertandingkan akan mendatangkan banyak masalah.
Untuk contoh ucapannya bisa dilihat pada kalimat berikut:
4. Ucapan Selamat Terkait dengan Pertandingan Maupun Sponsor Pertandingan
Terkadang penyelenggara pertandingan maupun sponsor mengucapkan selamat bertanding diikuti dengan pemasaran dari pertandingan tersebut. Maksudnya supaya di event berikutnya EO laga serta sponsor bisa tetap digunakan.
Ini wajar karena sekalipun berbau bisnis tetapi tetap menjadi hal yang biasa terjadi. Apalagi mereka sudah melakukan segala daya untuk membuat pertandingan berjalan dengan lancar. Ini dia contoh ucapan terkait dengan hal diatas:
5. Ucapan Selamat Terkait Piala dan Medali
Ucapan selamat bertanding yang terakhir yang disampaikan oleh pihak penyelenggara pertandingan adalah ucapan yang terkait dengan piala atau medali. Maksudnya, di dalam ucapan tersebut biasanya dituliskan istilah-istilah piala dan yang serupa.
Ucapan ini juga bisa menjadi penyemangat tim atau atlet yang sedang berlaga. Maka dari itu, penulisannya dibuat dengan huruf yang besar-besar dan ditampilkan di slide pertandingan maupun pada banner yang ada di sekeliling lapangan.
Untuk jenis ucapannya silahkan dilihat kalimat-kalimat berikut:
Demikian beberapa jenis ucapan selamat bertanding baik yang disampaikan oleh pengirim atlet maupun penyelenggara pertandingan. Ucapan-ucapan semacam ini yang sejatinya bisa meningkatkan semangat serta ada harapan dari awal sampai akhir pertandingan bisa berjalan dengan lancar.