Pengertian Sepak Bola

Pengertian Sepak Bola – Apa itu Pengertian sepak bola? Sepak bola bisa didefinisikan sebagai suatu permaian yang dilakukan dengan cara menendang bola dengan tujuan untuk memasukkan bola ke gawang lawan. Permaian sepak bola dimenangkan oleh tim yang paling banyak memasukkan bola ke gawang lawan berdasarkan aturan permainan.

Dalam bahasa Inggris, sepak bola dikenal dengan istilah ‘football’. Sedangkan di Amerika Serikat sepak bola dikenal dengan nama ‘soccer’. Sepak bola sendiri terdiri dari dua kata, yaitu:

  1. Sepak, sepak sendiri bisa diartikan dengan menendang dengan kaki.
  2. Bola, bola memiliki arti suatu alat permainan yang berbentuk bulat dan terbuat dari bahan kulit atau karet.

Pendapat Para Ahli Mengenai Pengertian Sepak Bola

Pendapat Para Ahli Mengenai Pengertian Sepak Bola

Menurut FIFA (Federation Internationale de Football Association)

Sepak bola adalah permainan yang dimainkan sebelas pemain di setiap timnya di atas lapangan rumput atau turf yang lapangan tersebut memiliki dimensi panjang 90 sampai dengan 120 meter dan lebar 45 sampai dengan 90 meter.

Alwi dalam KBBI

Penmgertian sepak bola menurut Alwi dalam KBBI adalah permainan beregu yang menggunakan bola sepak dari 2 (dua) kelompok yang berlawanan dan masing-masing terdiri dari sebelas pemain.

Muhajir

Menurut Muhajir, pengertian sepak bola adalah suatu permainan bola kaki yang yang bertujuan untuk menendang bola ke gawang pihak lawan.

Sucipti Dkk.

Sucipto Dkk. mendefinisikan sepak bola sebagai permainan yang hampir seluruhnya dimainkan dengan menggunakan kaki, kecuali hanya seorang penjaga gawang yang dibolehkan menggunakan lengannnya di daerah tendangan hukumannya.

Herwin

Herwin mendefinisikan sepak bola sebagai permainan kelompok yang melibatkan banyak unsur, seperti fisik, mental, teknik, dan taktik.

Baca Juga: Pengertian Analisis Adalah


Peraturan Baru Sepak Bola Yang Wajib Anda Tahu

Peraturan Baru Sepak Bola Yang Wajib Anda Tahu

Sepak bola terus berevolusi setiap tahunnya. Baik dalam segi fasilitas, permaianan, hinga peraturan. Selalu ada hal baru yang menyempurnakan permaianan sejuta umat ini. Artinya jangan hanya tahu apa pengertian sepak bola saja, tapi perkembangannya juga harus Anda ketahui juga.

Untuk mencapai kesempurnaan tersebut, IFAB (International Football Association Board) baru-baru ini mengeluarkan beberapa peraturan baru terkait dengan regulasi permaian di dalam lapangan. Setidaknya ada tujuh hal yang menjadi sorotan utama dalam peraturan baru tersebut.

Gol menggunakan tangan

Salah satu peraturan sepak bola yang mengalami perubahan cukup signifikan adalah gol dengan menggunakan tangan, baik disengaja maupun yang tidak disengaja. Artinya, apapun situasinya, gol dengan menggunkan tangan tidak dianggap sebagai gol yang sah.

Bahkan apabila wasit lalai dalam memimpin pertandingan lalu mengesahkan gol tersebut, maka gol tetap akan dibatalkan jika dalam proses penyelidikan lanjutan gol tersebut ternyata menyentuh tangan sang pemain.

Baca Juga: Pengertian Jurnal Adalah

Penalti dalam satu kesempatan

Kebijakan dalam mengambil penalti juga termasuk salah satu perubahan baru yang sangat mencolok. Jika sebelumnya bola muntah hasil sepakan penalti yang gagal bisa ditendang kembali, maka di regulasi terbaru ini hal seperti itu tidak diperbolehkan.

Artinya, ketika eksekusi penalti mampu digagalkan kiper namun bola kembali bergulir di lapangan, wasit secara otomatis akan meniup peluit untuk menghentikan pertandingan. Bola selanjutnya akan diserahkan pada kiper untuk melakukan tendangan gawang.

Pergantian pemain

Selama ini pergantian pemain harus dilakukan di pinggir lapangan diantara bangku cadangan kedua tim, tapi pada peraturan baru setiap pemain yang akan digantikan bisa keluar lapangan dari sisi manapun.

Tujuan dari peraturan ini adalah untuk menghindari praktik mengulur-ngulur waktu yang biasa dilakukan tim ketika sedang dalam posisi unggul. Dengan peraturan baru ini diharapkan tidak akan ada lagi tim yang merasa dirugikan ketika lawan melakukan pergantian pemain.

Bola kena wasit

Setiap bola yang mengenai wasit meskipun tidak disengaja akan membuat pertandingan dihentikan sememtara. Pertandingan akan dimulai lagi setelah mekanisme drop ball dilakukan.

Kartu untuk pelatih

Di dalam peraturan terbaru, IFAB membolehkan seorang wasit memberi kartu kuning atau merah untuk pelatih di pinggir lapangan. Hal ini bisa dilakukan ketika pelatih melakukan protes berlebihan serta menganggu jalannnya pertandingan.

Tendangan gawang

Dalam peraturan sebelumnya, tendangan gawang yang dilakukan oleh kiper kepada rekannya harus di luar kotak penalti. Tetap saat ini kiper boleh mengoper bola di dalam area penalti dari tendangan gawang.

Baca Juga: Pengertian Remaja Adalah

Pagar betis harus steril dari gangguan lawan

Biasanya pemain yang mendapatkan freekick rekannya akan berada diantara pagar betis lawan untuk menggangu formasi pagar betis dan penglihatan kiper. Sekarang hal seperti ini tidak diperbolehkan lagi, pagar betis tendangan bebas harus steril dan hanya pemain tim yang menghadapi tendangan bebas yang boleh di pagar betis.

Itulah beberapa informasi terbaru dunia sepak bola yang cukup penting diketahui saat ini. Dan semoga ulasan singkat mengenai pengertian sepak bola ini bisa memberi manfaat khususnya para pecinta sepak bola.

Metode Eksperimen

fajar muhsy
4 min read

Pengertian Belajar

miftahul huda
2 min read

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *